Connect with us

Berita

Irit Bicara di Debat Pertama, Ma’ruf : Jokowi yang Lebih Memahami

Debatnya mempersoalkan kinerja Jokowi

Published

on

AKTUALITAS.ID – Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 01, Ma’ruf Amin mengaku sengaja tidak banyak menjawab pertanyaan dalam debat capres perdana di Jakarta, Kamis (17/1/2019) malam. Alasannya, ia ingin memberikan kesempatan kepada Joko Widodo (Jokowi) selaku pejawat.

“Debat itu kan pertama, lebih kepada Presiden, dia harus lebih dominan, saya hanya menambahkan saja,” kata Ma’ruf Amin di Rumah Situbondo, Jakarta, Jumat (18/1/2019).

Ma’ruf mengatakan, bahwa dirinya lebih banyak menambahkan jawaban Jokowi dalam debat itu agar tidak tumpang-tindih dengan Jokowi. “Kalau sudah dijelaskan oleh Presiden, ya, saya tinggal menyetujui, mendukung, jangan seperti orang balapan ‘ngomong’,” ujar Ma’ruf.

Ma’ruf mengatakan, bahwa pasangan Prabowo-Sandi banyak mempersoalkan kinerja Jokowi. Maka, yang lebih memahami menjawab adalah Jokowi sendiri.

Ia mengakui lebih fokus menjawab isu seputar terorisme di samping juga berbicara soal disabilitas, reformasi hukum, dan penataan regulasi. Adapun, pada debat kedua nanti, debat hanya akan diikuti oleh masing-masing cawapres.

Ma’ruf mengatakan bahwa dirinya terus mengumpulkan data sebagai persiapan. Debat capres pertama dihelat di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis malam. Debat diikuti dua pasangan calon peserta Pilpres 2019, yakni Jokowi-Ma’ruf dan Prabowo-Sandiaga.

OASE

INFOGRAFIS

WARGANET

Trending