Ini Cara Menantu Jokowi Jaga Suara di Sumut


Pasangan Calon Presiden-Wakil Presiden Joko Widodo (kiri) dan Ma'ruf Amin (kanan) menunjukkan nomor urut Pemilu Presiden 2019 di Jakarta, Jumat (21/9). Pasangan calon Presiden dan Wapres Joko Widodo-Ma'ruf Amin mendapatkan nomor urut 01. aktualitas.id/Kiki Budi Hartawan

AKTUALITAS.ID – Menantu capres nomor urut 01 Joko Widodo, Muhammad Bobby Nasution menegaskan, dirinya akan menjaga suara pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin di Sumatera Utara.

Salah satu cara untuk menjaga dan mendulang suara pasangan tersebut dengan memerangi hoaks yang selalu meyerang petahana.

“Di sini, kami juga sudah mulai sedikit-sedikit sudah bisa memerangi hoaks itu tadi. Karena selama ini, saya rasa di sini memang cuma terpapar hoaks saja,” ucap Bobby dalam keterangan pers yang diterima Aktualitas.id Selasa (12/3/2019).

Salah satu cara yang dilakukan, tutur Bobby dengan melakukan silaturahmi, berbicara dari hati ke hati kepada masyarakat. Dengan membangun rasa kekeluargaan seperti itu masyarakat akan jauh lebih memahami dan mengerti.

“Makanya tadi pelan-pelan dengan silahturahmi tadi. Karena di sini kami sistem kekeluargaan. Kita datang ke rumah keluarga, silahturahmi dengan keluarga, itu yang paling efektif,” paparnya.

Bobby yakin di wilayahnya akan mendukung pasangan calon nomor urut 01.

“Di sini insya Allah mudah-mudahan semua keluarga, semua ‘uda’ saya, tulang yang ada di sini pasti mendoakan, memberi dukungan apapun yang abah lagi cita-citakan,” tegasnya.

Dia juga turut mendoakan agar Kiai Ma’ruf diberikan kesehatan, kekuatan dan kemudahan mencapai cita-cita.

“Saya sebagai warga dan keluarga Mandailing Natal tentu tetap mendukung dan mendoakan abah,” pungkasnya [Joseph Tarigan]

slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>