Berita
Jokowi Harus Pilih Menteri yang Berani Ambil Risiko Untuk Tingkatkan Ekonomi
Agar gagasan Nawacita yang sejak lama bisa terwujud.

AKTUALITAS.ID – Sektor ekonomi adalah yang paling urgent untuk dibenahi Joko Widodo dalam pemerintahan periode kedua nanti.
Sudah saatnya Jokowi menyingkirkan orang-orang lama yang bermental pemain aman. Agar gagasan Nawacita yang sejak lama dia perkenalkan dapat terwujud Jokowi harus menempatkan ekonom yang berani mengambil risiko.
Demikian antara lain disimpulkan dari pandangan pengamat politik Hendri Satrio dalam perbincangan dengan redaksi beberapa saat lalu.
“Sektor ekonomi yang urgent untuk dibenahi. Urusannya dengan perut, harga barang, kebutuhan rumah tinggal, harga bahan pokok kemudian pakaian. Itu yang harus diperbaiki,” ujar pria yang kini akrab disapa Hensat.
Dia menambahkan, teguran Jokowi pada sejumlah menteri dalam rapat di Istana Bogor beberapa hari lalu adalah sinyal yang sangat penting untuk diperhatikan.
“Kemarin
Pak Jokowi sempat mengeluhkan (situasi) ekonomi Indonesia. Kalau
presiden saja ngeluh begitu, sudah menyampaikan catatan-catatan yang
tidak positif, kita perlu deg-degan. (Bahkan) wajib deg-degan,”
sambungnya.
Dengan dasar
pemikiran itulah, menurut hemat Hensat, Jokowi harus mau memilih
“orang-orang seperti dirinya, yang berani mengambil risiko.”
“Jangan (pilih yang) yes Pak, yes-man saja. Harus orang yang berani ambil risiko, punya gagasan, kreatif dan inovatif sehingga ekonomi kita makin baik. Dengan demikian yang dijanjikan Pak Jokowi, ekonomi kita bakal meroket, juga bisa terlaksana,” demikian Hensat. [rmol]
-
FOTO17/06/2025 17:20 WIB
FOTO: Penampakan Uang Sitaan Rp2 Triliun dari Kasus CPO Wilmar Group
-
NASIONAL17/06/2025 17:00 WIB
Rp11,8 Triliun di Kasus Korupsi CPO Disita Kejagung
-
OLAHRAGA17/06/2025 18:00 WIB
Ini Jadwal MotoGP Italia 2025
-
RAGAM17/06/2025 18:30 WIB
Siomay Indonesia Masuk 5 Dumpling Terbaik di Dunia
-
RAGAM17/06/2025 19:30 WIB
Will Smith Ungkap Penyesalan Tolak Main di “Inception”
-
DUNIA17/06/2025 17:30 WIB
Pakistan Bakal Ikut Serang Israel Pakai Nuklir
-
JABODETABEK17/06/2025 20:30 WIB
UI Terima 1.602 Mahasiswa Lewat Jalur PPKB 2025, Termasuk dari Wilayah 3T
-
EKBIS17/06/2025 15:30 WIB
Pabrik Petrokimia Chandra Asri Dapat Suntikan Dana Rp13 Triliun