Berita
Peneliti China Temukan Flu Babi Jenis Baru yang Mampu Picu Pandemi
Para peneliti di China menemukan jenis baru flu babi yang mampu memicu pandemi. Temuan tersebut mereka sampaikan dalam sebuah penelitian yang diterbitkan di jurnal sains AS, PNAS Senin (29/6). Flu baru tersebut dinamai G4. Secara genetik, flu itu diturunkan dari strain H1N1 yang menyebabkan pandemi pada 2009 lalu. Flu itu memiliki semua ciri penting. “Salah […]

Para peneliti di China menemukan jenis baru flu babi yang mampu memicu pandemi. Temuan tersebut mereka sampaikan dalam sebuah penelitian yang diterbitkan di jurnal sains AS, PNAS Senin (29/6).
Flu baru tersebut dinamai G4. Secara genetik, flu itu diturunkan dari strain H1N1 yang menyebabkan pandemi pada 2009 lalu.
Flu itu memiliki semua ciri penting. “Salah satunya, sangat beradaptasi untuk menginfeksi manusia,” kata para penulis, ilmuwan di universitas-universitas Cina dan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit China seperti dikutip dari AFP, Selasa (30/6).
Selain itu, G4 juga diamati sangat menular. Ia mampu bereplikasi dalam sel manusia dan menyebabkan gejala lebih serius pada musang daripada virus lain.
Karena itu para peneliti menyerukan kepada pihak terkait untuk memantau orang yang bekerja dengan babi. Saran diberikan karena berdasarkan penelitian yang mereka lakukan 10,4 persen orang yang bekerja di peternakan babi sudah terinfeksi flu tersebut.
“Sangat mengkhawatirkan bahwa infeksi virus G4 pada manusia akan meningkatkan adaptasi manusia dan meningkatkan risiko pandemi pada manusia,” catat para peneliti.
-
RAGAM14/03/2025
Film “The Brutalist” Sukses Raup 45 Juta Dolar AS di Box Office
-
JABODETABEK14/03/2025
Cepat Tanggap! Polisi Amankan Duo Jambret yang Bikin Resah Warga Bogor
-
RAGAM13/03/2025
Dul Jaelani Ungkap Menu Favorit saat Berbuka Puasa: Gorengan dan Teh jadi Menu Favorit
-
OLAHRAGA13/03/2025
Amorim: MU Siap Buktikan Diri di Tengah Kritik Ratcliffe
-
MULTIMEDIA13/03/2025
FOTO: Hakim Tolak Keberatan Tom Lembong dalam Kasus Korupsi Importasi Gula
-
NASIONAL14/03/2025
KPK Telusuri Jejak Korupsi Bank BJB: Ridwan Kamil Bakal Diperiksa
-
MULTIMEDIA14/03/2025
FOTO: Komisi I DPR Rapat dengan Panglima dan Kepala Staf Bahas RUU TNI
-
OASE14/03/2025
Tawaran Menggiurkan dari Kaum Kafir Quraisy yang Ditolak oleh Rasulullah SAW