Selasa Pagi, IHSG Dibuka Melemah di Level 5.112


Foto: Istimewa

AKTUALITAS.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini dibuka di zona negatif. IHSG melemah 13 poin (0,27%).

IHSG Selasa (20/10/2020), dibuka melemah 13 poin (0,27%) ke level 5.112. Sementara Indeks LQ45 berkurang 3,8 poin (0,47%) ke level 786.

Hingga pukul 09.05 JATS, IHSG masih bergerak di teritori negatif. IHSG bergerak turun makin dalam sebanyak 21 poin ke 5.104.

Sedangkan nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini berada di level Rp 14.690.

Sementara Bursa Amerika Serikat ditutup Melemah. Dow Jones ditutup 28,195.42 (-1.59%), NASDAQ ditutup 11,478.88 (-1.65%), S&P 500 ditutup 3,426.92 (-1.63%).

Bursa saham US ditutup melemah, dimana investor masih terus memonitor perkembangan dari stimulus yang akan diberikan oleh Partai Demokrat yang belum juga disetujui hingga hari ini. Kecemasan investor muncul karena beberapa indikator ekonomi yang menunjukan bahwa hasil simpanan dari paket stimulus sebelumnya sudah habis.

Dari bursa saham Asia dibuka melemah menanti ketentuan People Bank of China untuk menentukan suku bunga. Investor akan terus fokus pada data laporan keuangan 3Q20.

Adapun Bursa Asia pagi ini mayoritas negatif. Berikut pergerakannya:

Indeks Nikkei 225 melemah 81 poin ke 23.589
Indeks Hang Seng turun 47 poin ke 24.494
Indeks Shanghai berkurang 14 poin ke 3.298
Indeks Strait Times terkontraksi 14 poin ke 2.529
slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>