Berita
Positif Covid-19, Bupati Sumenep Busyro Karim Sekeluarga Jalani Isolasi di RSHU
AKTUALITAS.ID – Bupati Sumenep Busyro Karim beserta anak dan istrinya Nurfitriana terkonfirmasi positif Covid-19. Busyro sekeluarga terpapar Covid-19 sejak 13 Desember. Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sumenep, Ferdiansyah Tetrajaya menyampaikan bahwa kondisi keluarga Bupati Busyro sudah mulai membaik. “Kami ingin menyampaikan informasi dari Direktur RSUD Sumenep bahwa Bupati Sumenep sekeluarga terkonfirmasi positif Covid-19. Itu sudah […]

AKTUALITAS.ID – Bupati Sumenep Busyro Karim beserta anak dan istrinya Nurfitriana terkonfirmasi positif Covid-19. Busyro sekeluarga terpapar Covid-19 sejak 13 Desember.
Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sumenep, Ferdiansyah Tetrajaya menyampaikan bahwa kondisi keluarga Bupati Busyro sudah mulai membaik.
“Kami ingin menyampaikan informasi dari Direktur RSUD Sumenep bahwa Bupati Sumenep sekeluarga terkonfirmasi positif Covid-19. Itu sudah berdasarkan hasil swab hari pada Minggu (13/12/2020),” kata Ferdiansyah lewat akun instagram @kominfosumenep.
Hasil pemeriksaan, mereka terkonfirmasi Covid-19 dengan gejala awal batuk pilek dan demam. Sementara mereka dirujuk di rumah sakit Husada Utama Surabaya.
“Dari itu menimbang kehati-hatian dan penuhnya ruangan RSUD MA Sumenep, maka mereka (Bupati Busyro dan keluarganya) dirujuk ke RS Husada Utama Surabaya untuk menjalani isolasi,” ungkapnya.
Ferdiansyah kembali mengingatkan kepada masyarakat agar selalu menjaga kesehatan dengan melakukan 3M, yakni mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak.
Seperti diketahui, Bupati Sumenep Busyro Karim dan istri serta anak pertamanya terpapar Covid-19. Kabar itu diketahui setelah istri Busyro, Nurfitriana mengunggah informasi tersebut di akun Instagram-nya pada Rabu (16/12) malam.
“Alhamdullilah, dengan ini kami sampaikan bahwa sejak Senin 14 des 2020, ibu dan Buya @a.busyrokarim menjalani isolasi di RSHU, karena terkonfirmasi Covid-19, dengan gejala ringan. Untuk itu kami tetap mengimbau kepada masyarakat untuk terus ketat dalam menerapkan protokol kesehatan. Mohon doanya agar segera diberi kesehatan kembali,” tulis Nurfitriana.
-
JABODETABEK14/03/2025
Cepat Tanggap! Polisi Amankan Duo Jambret yang Bikin Resah Warga Bogor
-
RAGAM14/03/2025
Film “The Brutalist” Sukses Raup 45 Juta Dolar AS di Box Office
-
MULTIMEDIA14/03/2025
FOTO: Kapolri Pimpin Sertijab Pejabat Polri, Tunjuk Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau
-
MULTIMEDIA13/03/2025
FOTO: Hakim Tolak Keberatan Tom Lembong dalam Kasus Korupsi Importasi Gula
-
NASIONAL14/03/2025
KPK Telusuri Jejak Korupsi Bank BJB: Ridwan Kamil Bakal Diperiksa
-
EKBIS14/03/2025
Mentan Masih Temukan Kecurangan Takaran Minyakita oleh 7 Perusahaan di Surabaya
-
NASIONAL14/03/2025
Ahok ‘Kaget’: Kejagung Punya Data Lebih Banyak Soal Korupsi Pertamina
-
EKBIS14/03/2025
Serapan Gabah Bulog Tertinggi Selama 5 Tahun dan Siap Hadapi Panen Raya 2025