Berita
KJRI Selenggarakan Seminar Bahas Peluang Startup Indonesia – Australia Barat

AKTUALITAS.ID – Sekitar 60 penggiat startup dan investor dari Indonesia dan Australia Barat telah berpartisipasi pada seminar hybdrid bertajuk “Indonesia-Western Australia Innovation Ecosystem: Unlocking opportunities in startup avenues” yang diselenggarakan oleh KJRI Perth bekerja sama dengan JTSI dan HUB.ID (20/07).
Seminar ini menjadi sarana bertukar informasi seputar potensi ekonomi digital dan perkembangan startup di Indonesia dan Australia Barat, sekaligus menggali peluang kolaborasi antar investor dan startup berbasis teknologi.
Seminar dibuka oleh Jodie Louise Hanns MLA mewakili Menteri Bidang Inovasi dan Ekonomi Digital Australia Barat.
Semuel A. Pangerapan (Dirjen Aptika Kemenkominfo) dan Italo Gani (Co-Founder Impactto) menyoroti besarnya potensi ekonomi digital di Indonesia, dengan peluang yang masih terbuka luas untuk pengembangan startup berbasis teknologi.
Australia Barat, dengan ekosistem inovasi yang terus berkembang sebagaimana dipaparkan oleh Charlie Gunningham (Director Innovation, JTSI), adalah mitra potensial bagi Indonesia khususnya di sektor agtech, healthtech, cleantech dan logistik. Seminar diperkaya pula dengan diskusi panel bersama penggiat startup dan venture capital dari Indonesia dan Australia.
Seminar ditutup oleh Konjen RI di Perth yang menyampaikan apresiasi kepada semua pembicara serta mendorong peningkatan kerja sama digital ekonomi Indonesia dan Australia Barat. (Red)
-
MULTIMEDIA14/03/2025
FOTO: Kapolri Pimpin Sertijab Pejabat Polri, Tunjuk Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau
-
EKBIS14/03/2025
Serapan Gabah Bulog Tertinggi Selama 5 Tahun dan Siap Hadapi Panen Raya 2025
-
EKBIS14/03/2025
Mentan Masih Temukan Kecurangan Takaran Minyakita oleh 7 Perusahaan di Surabaya
-
RAGAM14/03/2025
BCL Tersentuh Saat Isi Suara Film Animasi “Jumbo”: Pesannya Begitu Mendalam
-
NASIONAL14/03/2025
Presiden Prabowo Setujui Pembukaan Kembali Pengiriman Pekerja Migran ke Arab Saudi
-
RAGAM14/03/2025
Sadie Sink Gabung Marvel, Siap Beraksi di “Spider-Man 4”!
-
OLAHRAGA14/03/2025
Bucks Bangkit! Antetokounmpo Gemilang, Hancurkan Lakers 126-106
-
OLAHRAGA14/03/2025
Timnas Australia Umumkan Skuad untuk Hadapi Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026