Connect with us

Berita

Usai Tak Jadi Presiden, Jokowi: Kembali ke Solo Jadi Rakyat Biasa 

Published

pada

AKTUALITAS.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) membeberkan rencananya ketika selesai bertugas sebagai orang nomor satu di Indonesia. Jokowi menyebut dirinya ingin menjadi rakyat biasa.

Jokowi mengaku mau pensiun dan pulang ke Solo, Jawa Tengah setelah menuntaskan masa jabatannya pada Oktober 2024.

“Ya jadi rakyat biasa, kembali ke Solo jadi rakyat biasa,” kata Jokowi di Pasar Tradisional Purworejo, Jawa Tengah seperti dilihat dari YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (2/12).

“Kembali ke solo jadi rakyat biasa, udah,” tambah Jokowi

Masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo atau yang lebih akrab disapa Jokowi akan segera berakhir. Total dua kali Jokowi terpilih sebagai presiden.

Periode pertama dari tahun 2014 sampai 2019. Kemudian terpilih kembali untuk masa kepemimpinan 2019 sampai 2024.

Sebelumnya, dalam agenda pertemuan dengan Pemimpin Redaksi (Pemred) media nasional di Istana Merdeka Jakarta, Kamis (10/8/2023), Presiden Jokowi juga mengemukakan pernyataan yang sama.

Jokowi membantah kabar yang menyebut dirinya akan menjadi ketua umum partai politik usai merampungkan tugasnya sebagai Presiden RI.  (YAN KUSUMA/RAFI)

Trending

Exit mobile version