EKBIS
Akhir Pekan, Harga Emas Antam Tembus Rp 1.611.000 Per Gram
 
																								
												
												
											AKTUALITAS.ID – Hari ini, Sabtu (25/1/2025), harga emas batangan bersertifikat Antam kembali mengalami kenaikan, dengan harga per gram mencapai Rp 1.611.000. Hal ini mencerminkan peningkatan sebesar Rp 3.000 dibandingkan harga kemarin, yang ditetapkan pada Rp 1.608.000 per gram.
Berdasarkan informasi dari situs resmi Logam Mulia milik PT Aneka Tambang Tbk (ANTM), harga buyback emas Antam juga mengalami kenaikan yang serupa.
Saat ini, harga buyback berada di level Rp 1.459.000 per gram, meningkat Rp 3.000 dari harga buyback sebelumnya pada Rp 1.456.000 per gram.
Kenaikan harga ini sesuai dengan ketentuan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 34 Tahun 2017, yang menyebutkan bahwa pembelian emas batangan akan dikenakan PPh 22 sebesar 0,9%.
Namun, pemegang NPWP berhak mendapatkan potongan pajak sebesar 0,25% pada setiap transaksi, sesuai dengan ketentuan PMK Nomor 38 Tahun 2023.
Transaksi buyback juga akan dikenakan pajak sesuai PMK yang berlaku, dengan nilai di atas Rp 10 juta dikenakan PPh 22 sebesar 1,5% bagi pemegang NPWP dan 3% bagi yang tidak memiliki NPWP.
Berikut ini adalah harga emas batangan Antam dalam pecahan lainnya per 25 Januari 2025:
- – 0,5 gram: Rp 855.500
- – 1 gram: Rp 1.611.000
- – 5 gram: Rp 7.830.000
- – 10 gram: Rp 15.605.000
- – 25 gram: Rp 38.887.000
- – 50 gram: Rp 77.695.000
- – 100 gram: Rp 155.312.000
- – 250 gram: Rp 388.015.000
- – 500 gram: Rp 775.820.000
- – 1.000 gram: Rp 1.551.600.000
Logam Mulia Antam menawarkan beragam ukuran emas batangan, andai berencana membeli emas dalam pecahan kecil, perlu dicatat bahwa harga per gram untuk emas dalam ukuran kecil biasanya lebih tinggi dibandingkan dengan emas dalam ukuran besar. (Damar Ramadhan)
- 
																	   EKBIS31/10/2025 10:30 WIB EKBIS31/10/2025 10:30 WIBHarga Komoditas Hari ini Cabai Rawit Rp40.600/Kg dan Telur Ayam Rp31.500/kg 
- 
																	   OLAHRAGA30/10/2025 23:00 WIB OLAHRAGA30/10/2025 23:00 WIBListyo Sigit Targetkan Balap Sepeda Indonesia Tembus Olimpiade 2028 
- 
																	   EKBIS30/10/2025 23:31 WIB EKBIS30/10/2025 23:31 WIBBelanja Negara di Dua Papua Capai Rp15,6 Triliun, DJPb Gencarkan Pendampingan Daerah 
- 
																	   DUNIA30/10/2025 22:00 WIB DUNIA30/10/2025 22:00 WIBChina Siap Luncurkan Shenzhou-21, Tiga Astronot Terbang ke Antariksa 
- 
																	   EKBIS31/10/2025 08:30 WIB EKBIS31/10/2025 08:30 WIBRupiah Menguat Jadi Rp16.620 Per Dolar AS 
- 
																	   NASIONAL31/10/2025 05:30 WIB NASIONAL31/10/2025 05:30 WIBJaga “Choke Point”, Indonesia Akan Produksi 30 Kapal Selam Nirawak 
- 
																	   NASIONAL31/10/2025 09:00 WIB NASIONAL31/10/2025 09:00 WIBPrabowo: Cari Skema Terbaik Atasi Whoosh 
- 
																	   OLAHRAGA31/10/2025 11:00 WIB OLAHRAGA31/10/2025 11:00 WIBJanice/Aldila Melaju ke Perempat Final WTA 250 

 
																	
																															 
									 
																	 
									 
																	 
									 
																	 
											 
											 
											 
											 
											