EKBIS
IHSG Menguat Tipis, Saham-Saham Ini Jadi Top Gainers

AKTUALITAS.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menunjukkan sinyal positif di awal perdagangan sesi I pada Kamis (20/2/2025). IHSG naik tipis 1,8 poin (0,03%) ke level 6.796,6. Pergerakan IHSG hari ini berada di kisaran 6.788–6.809.
Sebanyak 507,07 juta saham diperdagangkan di menit-menit awal, dengan nilai perdagangan sebesar Rp 377 miliar dan frekuensi perdagangan mencapai 30.442 kali transaksi.
Sebanyak 188 saham mencatatkan kenaikan, 91 saham terkoreksi, dan 227 saham stagnan.
5 Saham dengan Kenaikan Tertinggi (Top Gainers):
1. PT Dwi Guna Laksana Tbk (DWGL): Naik 25% (mentok ARA)
2. PT Chemstar Indonesia Tbk (CHEM): Naik 18,9%
3. PT DCI Indonesia Tbk (DCII): Naik 14,9%
4. PT Indointernet Tbk (EDGE): Naik 14,6%
5. PT Sarana Mitra Luas Tbk (SMIL): Naik 5,8%
Prediksi Analis:
Reliance Sekuritas memprediksi IHSG hari ini berpotensi melemah dan bergerak pada rentang support 6.713 dan resistance 6.846.
Secara teknikal, candle IHSG berbentuk black spinning top, masih di atas MA5 serta indikator Stochastic dead cross. “Artinya, IHSG hari ini berpeluang besar melanjutkan penurunannya,” tulis Reliance Sekuritas dalam risetnya.
Rekomendasi Saham Pilihan:
Reliance Sekuritas merekomendasikan saham AMMN, PGEO, SCMA, dan TPIA untuk perdagangan hari ini. (Mun/Ari Wibowo)
-
MULTIMEDIA14/03/2025
FOTO: Kapolri Pimpin Sertijab Pejabat Polri, Tunjuk Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau
-
JABODETABEK14/03/2025
Cepat Tanggap! Polisi Amankan Duo Jambret yang Bikin Resah Warga Bogor
-
EKBIS14/03/2025
Serapan Gabah Bulog Tertinggi Selama 5 Tahun dan Siap Hadapi Panen Raya 2025
-
EKBIS14/03/2025
Mentan Masih Temukan Kecurangan Takaran Minyakita oleh 7 Perusahaan di Surabaya
-
RAGAM14/03/2025
BCL Tersentuh Saat Isi Suara Film Animasi “Jumbo”: Pesannya Begitu Mendalam
-
JABODETABEK14/03/2025
Jakarta Bebas Banjir? Normalisasi Ciliwung Targetkan Pengurangan Risiko Banjir 40 Persen
-
NASIONAL14/03/2025
Presiden Prabowo Setujui Pembukaan Kembali Pengiriman Pekerja Migran ke Arab Saudi
-
RAGAM14/03/2025
Sadie Sink Gabung Marvel, Siap Beraksi di “Spider-Man 4”!