JABODETABEK
BMKG: DKI Jakarta Diprediksi Diguyur Hujan pada Sabtu Sore hingga Malam
AKTUALITAS.ID – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi bahwa hujan ringan hingga sedang akan mengguyur sejumlah wilayah di DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu pada Sabtu (2/11/2024) sore hingga malam hari. Prakiraan cuaca ini disampaikan melalui unggahan akun resmi Instagram @infobmkg.
Pada Sabtu pagi, sebagian besar wilayah DKI Jakarta diperkirakan berawan tebal, kecuali Jakarta Utara yang kemungkinan akan diguyur hujan ringan, sementara Kepulauan Seribu berpotensi mengalami hujan petir.
Memasuki siang hari, cuaca di Jakarta Pusat, Jakarta Barat, dan Jakarta Utara diperkirakan tetap berawan tebal, dengan suhu rata-rata 29 derajat Celsius. Kepulauan Seribu juga akan diliputi awan tebal dengan suhu sekitar 27 derajat Celsius. Sementara itu, hujan ringan akan mulai mengguyur Jakarta Selatan dan Jakarta Timur sejak siang.
Pada sore hari, hujan ringan diperkirakan turun di Jakarta Pusat dan Jakarta Utara, meski tidak akan bertahan lama hingga malam. Namun, hujan yang turun di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur akan berlangsung lebih lama, dari siang hingga malam hari sekitar pukul 22.00 WIB, dengan intensitas ringan hingga sedang.
Saat malam hari tiba, Jakarta Pusat dan Jakarta Utara akan kembali berawan tebal dengan suhu sekitar 25 derajat Celsius. Sementara itu, hujan baru mulai mengguyur Jakarta Barat dan Kepulauan Seribu. Kecepatan angin diperkirakan berkisar antara 3 hingga 9 kilometer per jam, dengan tingkat kelembapan udara yang cukup tinggi, yaitu 50 hingga 97 persen.
Masyarakat diimbau untuk mempersiapkan diri menghadapi cuaca yang berpotensi hujan dan menjaga kesehatan di tengah kondisi cuaca yang lembap. (YAN KUSUMA/RAFI)
-
NASIONAL06/01/2026 07:00 WIBTNI di Ruang Sidang Nadiem, Jaksa: Hanya Untuk Keamanan
-
EKBIS06/01/2026 08:30 WIBDaftar Harga BBM Pertamina Hari Ini 6 Januari 2026 Lengkap per Provinsi
-
EKBIS06/01/2026 09:30 WIBIHSG Hari Ini 6 Januari 2026: Berbalik Arah ke Zona Merah Usai Cetak Rekor Tertinggi
-
DUNIA06/01/2026 07:00 WIBTrump Minta Perusahaan AS Menguasai Ladang Minyak Venezuela Setelah Penangkapan Maduro
-
POLITIK06/01/2026 10:30 WIBPrabowo Dukung Pilkada Lewat DPRD, Didik J. Rachbini: Metode Campuran Jadi Jalan Tengah
-
FOTO06/01/2026 14:55 WIBFOTO: Menteri Hukum Jelaskan KUHP dan KUHAP Baru
-
NUSANTARA06/01/2026 12:30 WIBKapolres Morowali: Penangkapan Jurnalis Tidak Ada Kaitannya dengan Profesi
-
FOTO06/01/2026 14:29 WIBFOTO: Astra Salurkan 35 Ambulance untuk Bantu Masyarakat

















