OLAHRAGA
Ini Hasil Undian Liga Champions, Grup C Neraka
Pengundian grup Liga Champions 2018/2019 baru saja berakhir di Grimaldi Forum, Monako, Kamis (30/8).

AKTUALITAS.ID – Pengundian grup Liga Champions 2018/2019 baru saja berakhir di Grimaldi Forum, Monako, Kamis (30/8). Sebanyak 32 tim yang sudah dipastikan tampil di putaran final dibagi ke dalam delapan grup oleh pengundian yang dilakukan oleh eks bintang Eropa, Kaka dan Diego Forlan.
Hasilnya, Grup C menjadi grup neraka dengan bercokolnya Paris Saint-Germain (PSG), Liverpool, dan Napoli. Wakil Serbia Crvena Zvezda melengkapi grup sengit ini. Ini artinya, Carlo Ancelotti yang sekarang menukangi Napoli akan kembali ke Paris bersua tim yang pernah diasuhnya, yakni PSG. Ancelotti merupakan pelatih top dengan prestasi tiga trofi Liga Champions bersama AC Milan dan Real Madrid.
Grup lain yang diprediksi cukup sengit adalah B. Barcelona akan bersaing dengan Tottenham Hotspur, tim yang mengalahkan Real Madrid pada fase grup musim lalu. Di Grup B ada juara Liga Champions 2010 Inter Milan dan 1988 PSV Eindhoven. Kedua tim ini baru kembali ke pentas Eropa setelah beberapa tahun belakangan menurun prestasinya.
Tak kalah menegangkan persaingan di Grup H yang mempertemukan Juventus, Manchester United, Valencia, dan Young Boys.
Klub peserta undian dibagi kedalam empat pot. Juara bertahan Liga Champions dan pemegang gelar Liga Europa berada di pot pertama bersama enam juara liga dari negara dengan peringkat koefisien tertinggi berdasar data tahun 2017.
Sementara pot kedua, ketiga, dan keempat dihuni klub-klub lain berdasarkan nilai koefisien klub pada 2018. Pada fase grup dipastikan tidak ada dua tim dari negara yang sama.
Laga pertama fase grup Liga Champions 2018/2019 akan berlangsung pada 18 September waktu Eropa atau 19 September dini hari WIB.
Berikut pembagian grup Liga Champions musim 2018/2019:
Grup A
Aletico Madrid (Spanyol)
Borussia Dortmund (Jerman)
AS Monaco (Prancis)
Club Brugge (Belgia)
Grup B
Barcelona (Spanyol)
Tottenham Hotspur (Inggris)
PSV Eindhoven (Belanda)
Inter Milan (Italia)
Grup C
Paris Saint-Germain (Prancis)
Napoli (Italia)
Liverpool (Inggris)
Crvena Zvezda (Serbia)
Grup D
Lokomotiv Moskow (Rusia)
FC Porto (Portugal)
Schalke (Jerman)
Galatasaray (Turki)
Grup E
Bayern Muenchen (Jerman)
Benfica (Portugal)
Ajax (Belanda)
AEK Athena (Yunani)
Grup F
Manchester City (Inggris)
Shakhtar Donetsk (Ukraina)
Lyon (Prancis)
Hoffenheim (Jerman)
Grup G
Real Madrid (Spanyol)
AS Roma (Italia)
CSKA Moskow (Rusia)
Viktoria Plzen (Ceska)
Grup H
Juventus (Italia)
Manchester United (Italia)
Valencia (Spanyol)
Young Boys (Swiss)

-
FOTO23/04/2025 16:00 WIB
FOTO: Bakti Sosial IBI Sambut Hari Pekan Imunisasi Dunia
-
JABODETABEK23/04/2025 17:00 WIB
Satu Juta Lebih Bayi Diimunisasi Serentak: Kolaborasi Hebat IBI dan Dinkes Wujudkan Generasi Emas 2045
-
JABODETABEK23/04/2025 15:30 WIB
Tawuran Pelajar Pecah di Kampung Melayu Jaktim, 20 Orang Digelandang Polisi
-
POLITIK23/04/2025 15:00 WIB
PAN Nilai Arahan Presiden Prabowo Merapatkan Barisan Menteri Adalah Hal Lazim dan Positif
-
DUNIA23/04/2025 14:00 WIB
Tiga Bulan Berkuasa, Trump Guncang Fondasi Demokrasi Amerika Serikat
-
JABODETABEK23/04/2025 14:30 WIB
Pengendara Wanita Ditembak Usai Coba Kabur dari Komplotan Begal di Jakbar
-
EKBIS24/04/2025 09:45 WIB
Rupiah ‘Lemes’ di Pembukaan 24 April 2025, Dolar AS Masih Sulit Ditaklukkan
-
OASE24/04/2025 05:00 WIB
Alasan Mengapa ‘Induk Alquran’ Duduk Manis di Awal Mushaf