OLAHRAGA
Cesc Fabregas Bertahan di Como, Tolak Tawaran Klub Besar

AKTUALITAS.ID – Legenda sepak bola Spanyol, Cesc Fabregas, telah memastikan masa depannya untuk tetap melatih Como 1907 musim depan. Kabar ini dikonfirmasi oleh jurnalis kenamaan Fabrizio Romano melalui akun X miliknya pada Rabu (23/4/2025). Fabregas memilih melanjutkan proyek jangka panjangnya di klub Italia yang dimiliki pengusaha Indonesia, Hartono Bersaudara.
“Cesc Fabregas diperkirakan bertahan dan terus melatih di Como musim depan,” tulis Romano.
Keputusan ini cukup mengejutkan, mengingat sejumlah klub besar Eropa tengah mengincar jasanya. RB Leipzig dari Bundesliga dan AC Milan disebut-sebut menaruh minat serius terhadap mantan bintang Arsenal dan Barcelona tersebut. Bahkan, Fabregas sempat masuk dalam daftar calon pelatih Milan, bersama nama-nama tenar seperti Antonio Conte dan Massimiliano Allegri.
Namun, pelatih berusia 37 tahun itu memilih untuk tetap setia bersama Como, tim yang berhasil ia promosikan ke Serie A musim lalu. Musim ini, Como tampil cukup solid di kasta tertinggi Italia dan kini berada di peringkat ke-13 klasemen sementara dengan 39 poin, usai meraih tiga kemenangan beruntun.
Fabregas tak hanya berkomitmen secara lisan. Ia dilaporkan sudah menyiapkan daftar incaran pemain untuk memperkuat skuadnya musim depan. Langkah ini menandai keseriusannya dalam membangun Como sebagai kekuatan baru di Serie A.
Keputusan bertahan ini pun disambut antusias oleh para fans Como, yang percaya proyek jangka panjang Fabregas bisa membawa klub ke level yang lebih tinggi dalam beberapa tahun ke depan. (ARI WIBOWO/DIN)
-
EKBIS24/04/2025 09:45 WIB
Rupiah ‘Lemes’ di Pembukaan 24 April 2025, Dolar AS Masih Sulit Ditaklukkan
-
NUSANTARA24/04/2025 15:30 WIB
Mantan Kepala BPN Kolaka Diduga Gelapkan Dua Sertifikat Tanah Warisan Ahli Waris
-
EKBIS24/04/2025 08:30 WIB
Harga BBM Terbaru 24 April 2025: Mayoritas SPBU Tahan Harga, Cek Daftar Lengkap di Sini
-
EKBIS24/04/2025 09:15 WIB
Pembukaan Pasar 24 April 2025: IHSG Melejit Kuat, Lanjutkan Reli Ditopang Optimisme Pasar
-
JABODETABEK24/04/2025 05:30 WIB
Cuaca Jakarta 24 April: Ada Kejutan Hujan di Tengah Hari?
-
OASE24/04/2025 05:00 WIB
Alasan Mengapa ‘Induk Alquran’ Duduk Manis di Awal Mushaf
-
EKBIS24/04/2025 10:30 WIB
Dompet Bisa Lebih Tebal? Harga Emas Antam Terjun Bebas Hari Ini
-
NASIONAL24/04/2025 11:00 WIB
Gara-Gara Bakar Mobil Polisi, DPR Desak Pemerintah Sikat Habis Ormas Preman