Connect with us

Ragam

Falcon Pictures Rilis Poster Film Horor-Komedi “Kang Mak From Pee Mak”, Tayang 15 Agustus 2024

Published

pada

AKTUALITAS.ID – Rumah produksi Falcon Pictures secara resmi meluncurkan poster untuk film horor-komedi terbaru mereka yang berjudul “Kang Mak From Pee Mak”. Film yang dijadwalkan tayang perdana di bioskop seluruh Indonesia pada 15 Agustus 2024 ini sudah banyak dinantikan oleh para penggemar setelah foto-foto eksklusifnya dirilis beberapa waktu lalu.

Vino G. Bastian, salah satu pemeran utama dalam film ini, mengungkapkan antusiasmenya terhadap perilisan poster terbaru. “Saya sangat excited,” ujar Vino. “Kita sangat menikmati proses pembuatannya, semoga penonton juga bisa menikmati dan terhibur,” tambahnya.

Poster “Kang Mak From Pee Mak” menampilkan para pemain utama dengan latar belakang yang mencerminkan suasana horor-komedi yang khas. Vino G. Bastian terlihat memerankan karakter Mak dengan ekspresi tersenyum sambil memeluk sang istri, Sari, yang diperankan oleh Marsha Timothy. Namun, karakter lain dalam poster tersebut tampak tegang saat dipeluk oleh tangan “melar” Sari, menambahkan sentuhan humor yang khas.

Film “Kang Mak From Pee Mak” merupakan adaptasi ulang dari film box office Thailand berjudul “Pee Mak”. Dibintangi oleh Vino G. Bastian, Tora Sudiro, Indro Warkop, Rigen Rakelna, Indra Jegel, dan Marsha Timothy, film ini menceritakan kisah seorang tentara Indonesia bernama Makmur atau akrab disapa Mak (Vino G. Bastian) yang harus meninggalkan istrinya yang sedang hamil tua, Sari (Marsha Timothy), untuk berperang demi membela keutuhan NKRI.

Dalam pertempuran tersebut, Makmur berjuang bersama teman-temannya, Supra, Fajrul, Jaka, dan Solah. Keinginan kuat Makmur untuk kembali bertemu dengan Sari membuat mereka selamat dari medan perang. Ketika pulang, Makmur akhirnya dapat bersatu kembali dengan Sari yang sudah melahirkan anak mereka, Cipluk.

Namun, kebahagiaan mereka mulai terancam ketika rumor beredar bahwa Sari sudah meninggal dunia. Ternyata, Sari yang mereka temui adalah sosok arwah gentayangan. Pertanyaan yang menggelitik adalah apakah Makmur dan teman-temannya berhasil mengungkap misteri tersebut?

Jangan lewatkan penayangan perdana “Kang Mak From Pee Mak” pada 15 Agustus 2024 di bioskop seluruh Indonesia! (KAISAR/RAFI)

Trending

Exit mobile version