Berita
OTT Bupati Kudus, KPK Sita Rp200 Juta
AKTUALITAS.ID – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita uang ratusan juta dari Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan di Kudus, Jawa Tengah, Jumat (26/7/2019). Dalam operasi tangkap tangan itu KPK menangkap sembilan orang termasuk Bupati Kudus Muhammad Tamzil. “Kalau jumlah uang yang diamankan di lokasi sekitar Rp200 juta-an itu dalam pecahan Rp100 ribu dan Rp50 ribu,” […]

AKTUALITAS.ID – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita uang ratusan juta dari Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan di Kudus, Jawa Tengah, Jumat (26/7/2019).
Dalam operasi tangkap tangan itu KPK menangkap sembilan orang termasuk Bupati Kudus Muhammad Tamzil.
“Kalau jumlah uang yang diamankan di lokasi sekitar Rp200 juta-an itu dalam pecahan Rp100 ribu dan Rp50 ribu,” kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Gedung KPK, Jumat (26/7/2019).
Uang tersebut diduga digunakan untuk membeli jabatan di pemerintahan Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Komisi antirasuah mengidentifikasi terdapat sejumlah jabatan yang kosong di Pemerintahan Kabupaten Kudus.
“Ada beberapa jabatan yang sedang kosong saat ini termasuk diantaranya jabatan setingkat eselon 2 atau jabatan di kepala dinas,” kata Febri.
Hal tersebut, kata Febri, tengah didalami tim KPK dalam proses pemeriksaan. Ia menyatakan tim memiliki waktu 24 jam untuk menentukan status pihak-pihak yang ikut terjaring dalam operasi senyap ini.
“Jadi hasilnya besok akan disampaikan di konferensi pers peningkatan perkara ke penyidikan misalnya dan juga siapa saja pihak-pihak yang menjadi tersangka atau berstatus sebagai saksi terkait dengan perkara ini,” katanya.
Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan mengatakan OTT tersebut dilakukan setelah KPK menerima informasi dari masyarakat. [CNN]
-
RAGAM24/03/2025 13:22 WIB
SCash Gandeng Campaign #ForABetterWorld untuk Perkuat UMKM Perempuan di Sentani
-
NUSANTARA24/03/2025 00:01 WIB
Biak Numfor Siapkan 10 Hektare Lahan untuk Sekolah Rakyat Gratis Tahun 2025
-
EKBIS24/03/2025 09:30 WIB
Awal Pekan Penuh Gejolak, IHSG Kembali Terperosok ke Zona Merah
-
POLITIK24/03/2025 06:00 WIB
Aktivis 98: UU TNI Jauh dari Praktik Dwifungsi ABRI Orde Baru
-
NASIONAL24/03/2025 07:00 WIB
Waka Komisi X DPR: Kepala BGN Jangan Lebay Kaitkan PSSI dengan Makanan Bergizi
-
DUNIA24/03/2025 14:00 WIB
Tragis! Petinggi Hamas Syahid Dibom Israel Saat Tunaikan Salat Tahajud
-
NUSANTARA24/03/2025 06:30 WIB
Jelang Lebaran, Jabotabek Ditinggalkan Ratusan Ribu Kendaraan
-
NASIONAL24/03/2025 13:00 WIB
Waspada! BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem Jelang Libur Lebaran