Berita
Masyarakat Diharapkan Mengawal Seleksi Capim KPK
KPK ajak masyarakat mengawal seleksi capim agar KPK lebih baik melawan korupsi

AKTUALITAS.ID – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendukung berjalannya proses seleksi calon pimpinan KPK yang dilakukan Pansel KPK. Juru Bicara KPK, Febri Diansyah mengatakan, pihaknya juga mengajak masyarakat mengawal proses tersebut agar ke depan KPK bisa lebih baik dalam melawan korupsi.
“Masyarakat dapat memberikan Informasi mengenai calon pimpinan KPK melalui Tim Pansel, call center KPK di 198 dan email: pengaduan@kpk.go.id (subyek: CAPIM),” ujar Febri dalam pesan singkatnya, Jumat (16/8/2019).
Selain Informasi dari masyarakat, sambung Febri, KPK juga mendukung informasi yang berfokus pada integritas para calon, kepatuhan membuat Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara, sikap calon pimpinan terhadap gratifikasi, dan dugaan keterlibatan dalam perkara korupsi atau pidana lain atau perbuatan tercela lainnya.
Diketahui, panitia seleksi calon pimpinan komisi pemberantasan korupsi (Pansel Capim KPK) akan mengumumkan hasil profile assessment (PA) pada Jumat (23/8/2019) pekan depan. Pengumuman tersebut dilakukan setelah vendor yang melaksanakan PA menyerahkan hasilnya kepada Pansel tanggal Kamis (22/8/2019).
“Diharapkan sekitar 20an capim yang bakal lolos,” kata Anggota Pansel Capim KPK, Hendardi.
Usai pengumuman, lanjut Hendardi, rencananya akan dilalukan pemeriksaan kesehatan pada Senin (26/8/2019). Kemudian pada Selasa (27/8/2019) sampai Jumat (30/8/2019) akan dilakukan tahap wawancara dan uji publik.
“Selesai tahapan akhir tersebut diharapkan keluar 10 nama Capim terbaik yang akan diserahkan kepada Presiden RI pada awal September,” terang Hendardi.
Selanjutnya, hasil tersebut akan dikirim Pemerintah ke DPR untuk dilakukan fit & propper test oleh DPR untuk memilih 5 orang Pimpinan KPK yang baru. Menurut Hendardi, Pansel Capim KPK akan mengadakan rapat mengenai materi dan mekanisme kesehatan serta wawancara dan uji publik pada Jumat (16/8/2019) hari ini.
“Jadwal ini masih tentative. Bisa berubah,” ucapnya.
-
NUSANTARA23/03/2025 07:30 WIB
Kapal “Widya 03” Karam di Namrole, Seorang Penumpang Hilang
-
JABODETABEK23/03/2025 05:30 WIB
Cuaca Jakarta 23 Maret 2025: Cuaca Berawan Sehari Penuh dengan Suhu Cenderung Hangat
-
OASE23/03/2025 05:00 WIB
Apa itu Iblis, Setan, dan Jin? Berikut Penjelasannya
-
RAGAM23/03/2025 21:00 WIB
Justin Bieber: Saya Benci Saat Berubah Demi Orang Lain
-
NASIONAL23/03/2025 07:00 WIB
Hasan Nasbi Tegaskan Pernyataan Kepala Babi “Tidak Ada Niat Melecehkan”
-
NASIONAL23/03/2025 06:00 WIB
RUU P2MI: Perisai Pelindung Pekerja Migran dari TPPO dan Perbudakan Modern
-
DUNIA23/03/2025 14:00 WIB
Balas Dendam Politik, Trump Cabut Izin Keamanan Kamala Harris dan Hillary Clinton
-
GALERI23/03/2025 22:45 WIB
FOTO: Ketum AHY Umumkan Pengurus DPP Partai Demokrat Periode 2025-2030