Berita
Menteri LHK Sebut 99 Persen Karhutla Karena Disengaja
Karhutla terjadi akibat faktor kesengajaan.

AKTUALITAS.ID – Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya menyampaikan 99 persen titik api kebakaran hutan dan lahan disebabkan oleh faktor manusia. Ia mengatakan, karhutla terjadi akibat faktor kesengajaan.
“99 persen Karhutla disebabkan karena faktor sengaja perbuatan manusia,” kata Siti dikutip dari pernyataan resminya, Minggu (8/9/2019).
Karena itu, ia menegaskan pemerintah akan menindak tegas para pelaku pembakaran hutan dan lahan. Pemerintah, kata dia, tak akan membiarkan kasus ini terus menerus terjadi.
“Untuk pihak-pihak yang masih saja sengaja melakukan pembakaran, tidak akan kami biarkan. Bagi penjahat Karhutla, kami akan terus kejar dan tindak tegas!,” tegas Siti.
Lebih lanjut, ia juga memastikan sebaran asap akibat kebarakan hutan dan lahan yang terjadi di Indonesia tak sampai ke negara tetangga. Menurutnya, titik sebaran hotspot pun juga telah berkurang dibandingkan pada tanggal 4 dan 5 September kemarin. [republika]
-
FOTO23/04/2025 16:00 WIB
FOTO: Bakti Sosial IBI Sambut Hari Pekan Imunisasi Dunia
-
EKBIS23/04/2025 11:30 WIB
Kabar Baik dari Pasar Energi: Harga Minyak Naik Tajam Setelah Penurunan Stok AS
-
EKBIS23/04/2025 10:15 WIB
Kabar Gembira Investor Emas: Harga Antam Melonjak Tajam
-
EKBIS23/04/2025 09:45 WIB
Rupiah Kembali Loyo Ditekan Sentimen Trump Soal The Fed
-
POLITIK23/04/2025 11:00 WIB
Catur Politik Tingkat Tinggi: Prabowo Hadapi “Kudeta Tertutup” Sang Mantan?
-
EKBIS23/04/2025 10:45 WIB
Aset Kripto Menggila! Bitcoin Naik 7%, Dogecoin Melejit 12% Hari Ini
-
JABODETABEK23/04/2025 17:00 WIB
Satu Juta Lebih Bayi Diimunisasi Serentak: Kolaborasi Hebat IBI dan Dinkes Wujudkan Generasi Emas 2045
-
NASIONAL23/04/2025 10:00 WIB
Bertemu Tony Blair, Pimpinan MPR Bahas Masa Depan Energi Indonesia hingga Pembangkit Nuklir