Berita
Antisipasi Penyerabaran Corona, Gili Trawangan Lombok Ditutup Dua Pekan
AKTUALITAS.ID – Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat menggelar rapat terbatas mengantisipasi penyebaran Corona Covid-19, di Kota Mataram, Minggu, (15/3/2020). Ada beberapa kebijakan yang dihasilkan. Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Pemprov NTB, I Putu Gede Aryadi, yang tergabung dalam Posko Waspada Virus Corona NTB, mengatakan hasil rapat meliburkan sekolah dan kampus selama dua pekan. Kebijakan […]

AKTUALITAS.ID – Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat menggelar rapat terbatas mengantisipasi penyebaran Corona Covid-19, di Kota Mataram, Minggu, (15/3/2020). Ada beberapa kebijakan yang dihasilkan.
Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Pemprov NTB, I Putu Gede Aryadi, yang tergabung dalam Posko Waspada Virus Corona NTB, mengatakan hasil rapat meliburkan sekolah dan kampus selama dua pekan. Kebijakan ini terkecuali bagi sekolah yang tengah mengadakan ujian nasional.
Selain itu, Pemerintah NTB juga resmi menutup Gili Trawangan, Gili Air dan Gili Meno di Lombok Utara selama 14 hari untuk mewaspadai mewabahnya Covid-19.
“Menutup sementara akses pintu masuk wisatawan di tiga Gili di Kabupaten Lombok Utara selama 14 hari. Yaitu Gili Trawangan, Gili Air dan Gili Meno,” ujarnya.
Penutupan juga termasuk di Gili lainnya di NTB tempat masuknya wisatawan. “Termasuk sejumlah Gili yang dijadikan akses wisatawan luar negeri,” katanya.
Selain itu, bandara dan pelabuhan juga akan diperketat untuk mengantisipasi adanya penumpang yang terpapar Corona.
“Pemerintah akan makin memperkuat dan memperketat pemeriksaan di bandara dan pelabuhan,” ujarnya.
-
FOTO20/04/2025 12:51 WIB
FOTO: Bawaslu RI Tinjau PSU di Kabupaten Serang
-
OLAHRAGA20/04/2025 16:00 WIB
Targetkan Kemenangan, Arema FC Siap Hadapi Persebaya di Bali
-
OLAHRAGA20/04/2025 17:00 WIB
Persik Kediri Tumbang di Kandang, Persija Jakarta Amankan Tiga Poin
-
JABODETABEK20/04/2025 23:00 WIB
Pemprov DKI Berikan Tarif Rp1 untuk Penumpang Wanita Transjakarta di Hari Kartini
-
EKBIS20/04/2025 22:00 WIB
Pemkab Mimika Dorong Produksi Telur Lokal Capai 15 Ton per Hari
-
OASE21/04/2025 05:00 WIB
Jangan Sampai Menyesal di Akhirat: Peringatan Keras Rasulullah untuk Para Pemimpin
-
NASIONAL21/04/2025 06:00 WIB
Praktisi Hukum Nilai YCLT Tak Mampu Buktikan Dampak Tidak Dicopotnya Menteri Yandri Susanto
-
NUSANTARA20/04/2025 13:00 WIB
Tanah Leluhur Diinjak-injak: Warga Halmahera Timur Lawan Penambangan Ilegal Berbekal Nekat