Berita
Usai Ditembak Tentara Israel, Pria Palestina Lumpuh
Seorang pria Palestina, Haroun Rasmi Abu Aram, dilaporkan lumpuh dari leher hingga bagian bawah tubuh setelah ditembak tentara Israel dalam bentrokan di Tepi Barat pada Jumat (1/1). Kementerian Kesehatan Palestina menyatakan bahwa Abu Aram mengalami kelumpuhan setelah ditembak di bagian leher. Sumber-sumber dari Palestina melaporkan bahwa Abu Aram terluka di Desa Al-Tuwanah, selatan Hebron, saat […]
Seorang pria Palestina, Haroun Rasmi Abu Aram, dilaporkan lumpuh dari leher hingga bagian bawah tubuh setelah ditembak tentara Israel dalam bentrokan di Tepi Barat pada Jumat (1/1).
Kementerian Kesehatan Palestina menyatakan bahwa Abu Aram mengalami kelumpuhan setelah ditembak di bagian leher.
Sumber-sumber dari Palestina melaporkan bahwa Abu Aram terluka di Desa Al-Tuwanah, selatan Hebron, saat sedang berusaha mencegah pasukan “mencuri generator listrik” miliknya.
Kelompok pemerhati hak asasi Israel, B’Tselem, mengatakan Abu Aram sedang membantu salah satu tetangganya untuk membangun rumah saat insiden penembakan terjadi.
Namun, Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mengatakan kepada AFP bahwa kejadian ini bermula ketika sejumlah warga Palestina menyerang pasukannya yang sedang melakukan operasi rutin untuk mengevakuasi “bangunan ilegal”.
Menanggapi serangan itu, pasukan melepaskan tembakan ke udara. Kini,IDF sedang menggelar investigasi terkait insiden itu.
Israel sendiri menduduki Tepi Barat sejak 1967. Di sana, mereka membangun permukiman yang dianggap ilegal oleh sebagian besar komunitas internasional.
Populasi di permukiman itu meningkat dalam beberapa tahun terakhir. Saat ini, ada sekitar 450 ribu pemukim Yahudi di Tepi Barat. Mereka tinggal di antara 2,8 juta warga Palestina.
Ketegangan antara kedua komunitas ini pun tak terhindarkan. Pada akhirnya, kerap terjadi ketegangan yang berujung pada tindak kekerasan.
-
FOTO17/11/2025 08:31 WIBFOTO: Aksi Seniman Jalanan Dukung Produk UMKM Konveksi
-
NASIONAL17/11/2025 11:15 WIBWakil Ketua DPR RI: Sebut Program MBG Tak Perlu Ahli Gizi
-
RIAU17/11/2025 22:02 WIBPolres Pelalawan Ungkap Sindikat BNN Gadungan Pemeras PNS, Tiga Pelaku Ditangkap
-
OLAHRAGA17/11/2025 14:00 WIBKalahkan Jepang 0-1 Tim Sepak Bola CP Indonesia Melaju ke Semifinal
-
RIAU17/11/2025 19:45 WIBPolda Riau Gelar Operasi Zebra Lancang Kuning 2025, Tekankan Edukasi, Keselamatan, dan Green Policing Jelang Operasi Lilin
-
NASIONAL17/11/2025 07:00 WIBGuru Besar HTN: Lembaga Negara Semakin Tidak Patuh pada Putusan MK
-
NASIONAL17/11/2025 10:00 WIBMKMK Pertanyakan Laporan Ijazah Palsu Arsul Sani ke Bareskrim Polri
-
JABODETABEK17/11/2025 07:30 WIBSIM Keliling di Jakarta: Cek Lokasi dan Jam Buka Hari Ini