Berita
Kepala BPKH Jamin Dana Jemaah Haji Indonesia Aman Disimpan Bank Syariah
AKTUALITAS.ID – Kepala Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Anggito Abimanyu menjamin, dana jemaah haji Indonesia aman dan disimpan di bank syariah di Indonesia. Pernyataan Anggito itu menyikapi adanya pembatalan pemberangkatan jemaah haji Indonesia ke Tanah Suci pada tahun 1442 Hijriah atau 2021 Masehi. Pembatalan itu berdasarkan keputusan Menteri Agama Repubik Indonesia Nomor 660 Tahun 2021 […]
AKTUALITAS.ID – Kepala Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Anggito Abimanyu menjamin, dana jemaah haji Indonesia aman dan disimpan di bank syariah di Indonesia.
Pernyataan Anggito itu menyikapi adanya pembatalan pemberangkatan jemaah haji Indonesia ke Tanah Suci pada tahun 1442 Hijriah atau 2021 Masehi.
Pembatalan itu berdasarkan keputusan Menteri Agama Repubik Indonesia Nomor 660 Tahun 2021 tentang Pembatalan Keberangkatan Jemaah Haji pada penyelenggaran ibadah haji tahun 1442 Hijriah/2021 Masehi. Keputusan itu langsung ditandantangani oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas di Jakarta, Kamis, (3/6/2021).
“Kami akan mengikuti KMA 660. Dana yang kami kelola aman. Dana tersebut diinvestasikan di bank-bank syariah dengan prinsip syariah tentu dengan yang aman,” kata Anggito Abimanyu saat konferensi pers di kantor Kementerian Agama, Jakarta Pusat, Kamis, 3 Juni 2021.
Ia mencatat, tahun 2020 sebanyak 196.895 jemaah haji reguler yang sudah melakukan pelunasan. “Dana yang yang sudah terkumpul baik setoran awal dan yang sudah lunas Rp7,05 triliun,” katanya.
Kemudian, lanjut dia, haji khusus yang telah melakukan pelunasan sebesar 15.084 jemaah, terkumpul dana baik itu setoran awal maupun setoran lunas sebanyak US$120,67 juta.
Kata dia, dari jumlah haji regular itu ada 569 yang membatalkan tahun 2020. Jadi hanya 0,29 persen. Kemudian haji khusus yang membatalkan 162 jadi hanya 1 persen.
-
FOTO17/11/2025 08:31 WIBFOTO: Aksi Seniman Jalanan Dukung Produk UMKM Konveksi
-
NASIONAL17/11/2025 11:15 WIBWakil Ketua DPR RI: Sebut Program MBG Tak Perlu Ahli Gizi
-
RIAU17/11/2025 22:02 WIBPolres Pelalawan Ungkap Sindikat BNN Gadungan Pemeras PNS, Tiga Pelaku Ditangkap
-
OLAHRAGA17/11/2025 14:00 WIBKalahkan Jepang 0-1 Tim Sepak Bola CP Indonesia Melaju ke Semifinal
-
RIAU17/11/2025 19:45 WIBPolda Riau Gelar Operasi Zebra Lancang Kuning 2025, Tekankan Edukasi, Keselamatan, dan Green Policing Jelang Operasi Lilin
-
NASIONAL17/11/2025 07:00 WIBGuru Besar HTN: Lembaga Negara Semakin Tidak Patuh pada Putusan MK
-
JABODETABEK17/11/2025 07:30 WIBSIM Keliling di Jakarta: Cek Lokasi dan Jam Buka Hari Ini
-
NASIONAL17/11/2025 10:00 WIBMKMK Pertanyakan Laporan Ijazah Palsu Arsul Sani ke Bareskrim Polri