Hari Kedua di Australia, Presiden Jokowi akan Bertemu PM hingga Gubernur Jenderal Australia


AKTUALITAS.ID – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melanjutkan rangkaian kegiatan kunjungan kerja di Sydney, Australia, pada Selasa (04/07/2023). Mengawali kegiatan pada hari kedua, Presiden Jokowi akan melakukan pertemuan dengan para CEO perusahaan-perusahaan Australia.

Setelahnya, Presiden akan menuju Admiralty House yang merupakan kediaman resmi dari Gubernur Jenderal Australia, David Hurley. Di sana, Presiden akan mengikuti serangkaian upacara penyambutan kenegaraan oleh Gubernur Jenderal Hurley.

Selanjutnya, Presiden akan melakukan pertemuan singkat dengan Gubernur Jenderal Australia. Rangkaian kunjungan kenegaraan tersebut diakhiri dengan jamuan santap siang kenegaraan bersama.

Usai pertemuan bersama Gubernur Jenderal, Presiden dijadwalkan menghadiri rangkaian Annual Leaders’ Meeting (ALM) bersama Perdana Menteri (PM) Australia, Anthony Albanese di Taronga Center. Setelahnya, Presiden dan PM Albanese juga diagendakan mengunjungi Sumatran Village yang berlokasi di Taronga Zoo untuk melihat harimau sumatra.

Kegiatan pada hari kedua akan ditutup dengan jamuan makan malam antara Presiden Jokowi dan PM Albanese. (Red)

slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>