Berita
Kebakaran Tiga Kios di Jalan Siaga II Dipadamkan

AKTUALITAS.ID – Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan memadamkan kebakaran yang melanda tiga kios dan satu lapak barang bakas di Jalan Siaga II, Pejaten Barat, Pasar Minggu.
Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Selatan, Syamsul Huda mengatakan, kebakaran ini dilaporkan warga melalui panggilan darurat pukul 17 45.
“Pukul 18.06 kita sampai lokasi dan langsung berusaha memadamkan api,” ujarnya, Jumat (20/10).
Huda menjelaskan, dalam kebakaran ini pihaknya mengerahkan 62 personel berikut 16 mobil pemadam.
“Api berhasil dipadamkan sekitar setengah jam kemudian,” tuturnya.
Ia menambahkan, dugaan sementara, kebakaran dipicu korsleting listrik dari salah satu kios hingga menjalar ke dua kios lainnya.
“Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah,” tandasnya. (Red)
-
NUSANTARA19/04/2025 10:30 WIB
Emosi Usai Minum Tuak, Pria Labusel Kalap Bacok Rekan Kerja Hingga Bersimbah Darah
-
POLITIK19/04/2025 17:00 WIB
Rocky Gerung: Pengaruh Jokowi Bikin Prabowo Sulit Reshuffle Kabinet
-
NASIONAL19/04/2025 12:00 WIB
Tingkatkan Keterlibatan Publik, PCO Luncurkan Program Swasembada Pangan di Bengkulu
-
NUSANTARA19/04/2025 12:30 WIB
Warga Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Rembang Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang
-
NASIONAL19/04/2025 09:00 WIB
Kemenhan: Wajib Militer Bisa Diterapkan Jika Anggaran Mumpuni
-
JABODETABEK19/04/2025 09:30 WIB
Tanjung Priok Lumpuh Akibat Ledakan Volume Truk, Ini Kata Pemprov dan Polisi
-
RAGAM19/04/2025 18:00 WIB
Diterpa Isu Pelanggaran HAM, Ini Perjalanan Sirkus OCI Taman Safari
-
NASIONAL19/04/2025 15:00 WIB
Eddy Soeparno: Indonesia Harus Ambil Pelajaran dari Teknologi Mobil Listrik China