Berita
Mahfud Sebut Hak Angket Tak Akan Ubah Hasil Pilpres 2024

AKTUALITAS.ID – Calon Wakil Presiden nomor urut 3, Mahfud Md menyebut bahwa hak angket tidak akan mengubah hasil Pilpres 2024. Sebab sasaran hak angket berdasarkan aturan adalah soal kebijakan pemerintah.
“Hak angket itu tidak akan mengubah keputusan KPU,” ujar Mahfud Md, di Sleman, Minggu (25/2/2024).
Mahfud mengatakan, hak angket pun tidak akan mengubah apapun yang nanti akan diputuskan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait hasil pemilu.
“Tidak akan mengubah keputusan MK nantinya,” jelas Mahfud.
Mahfud menjelaskan, jika pun dipaksakan, hak angket nantinya hanya mampu menyasar terkait kebijakan maupun anggaran pemerintah dalam menyokong pemilu.
“Jadi kalau Ketua KPU dan Bawaslu itu tidak bisa diangket, yang bisa diangket pemerintah,” kata Mahfud.
Mahfud menambahkan, dirinya tak ingin terlalu ikut campur terkait usulan hak angket ini. Sebab, sambung Mahfud, hal itu merupakan ranah dan kewenangan milik DPR dan partai politik.
“Saya nggak ikut di situ karena saya tidak punya wewenang untuk melakukan itu tapi kalau sebagai ahli hukum saya ditanya apakah boleh, amat sangat boleh,” pungkasnya. (YAN KUSUMA/RAFI)
-
FOTO20/04/2025 12:51 WIB
FOTO: Bawaslu RI Tinjau PSU di Kabupaten Serang
-
OLAHRAGA20/04/2025 16:00 WIB
Targetkan Kemenangan, Arema FC Siap Hadapi Persebaya di Bali
-
FOTO21/04/2025 08:02 WIB
FOTO: Halalbihalal Menko Muhaimin Iskandar di Kediaman
-
NASIONAL21/04/2025 06:00 WIB
Praktisi Hukum Nilai YCLT Tak Mampu Buktikan Dampak Tidak Dicopotnya Menteri Yandri Susanto
-
POLITIK21/04/2025 07:00 WIB
PAN Dukung Prabowo di 2029: Siapa yang Bakal Dipinang Jadi Wapres?
-
EKBIS21/04/2025 09:30 WIB
IHSG Buka Pekan di Zona Hijau! Sentimen Domestik dan Global Jadi Penggerak
-
EKBIS21/04/2025 08:30 WIB
Senin Bahagia! Harga BBM Kompak Turun di Seluruh SPBU RI
-
OLAHRAGA20/04/2025 17:00 WIB
Persik Kediri Tumbang di Kandang, Persija Jakarta Amankan Tiga Poin