Berita
Bobby Nasution Optimis Dapat Rekomendasi PKB untuk Pilkada Sumut
AKTUALITAS.ID – Wali Kota Medan, Bobby Nasution, mengaku optimis akan mendapatkan rekomendasi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Provinsi Sumatra Utara (Sumut). Setelah mengikuti uji kompetensi dan kepatutan (UKK) di Kantor DPP PKB, Jakarta pada hari Selasa (4/6), Bobby mengungkapkan keyakinannya terhadap hasil yang positif.
“Ujian tadi inSya-Allah lulus,” ujar Bobby setelah menjalani proses UKK dan wawancara dengan Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid.
Dalam kesempatan tersebut, Bobby juga bertemu dengan Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar, yang turut menilai kesiapannya untuk Pilkada Sumut.
Bobby menjelaskan bahwa selama UKK, ia dihadapkan pada sejumlah pertanyaan mengenai visi-misinya dalam membangun Sumatra Utara serta perannya dalam mengembangkan PKB di provinsi tersebut. Menurutnya, hal yang paling penting bukanlah siapa yang akan maju atau siapa yang akan melawan siapa dalam Pilkada, melainkan siapa yang benar-benar ingin membangun Sumatra Utara.
“Karakter kepemimpinannya harus disesuaikan dengan karakter Sumatra Utara, yang multi etnis dan penuh keberagaman. Semua elemen harus memiliki andil, bukan hanya kelompok atau bagian tertentu,” tegas Bobby.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid, menyatakan bahwa Bobby Nasution telah menunjukkan prestasi selama menjabat sebagai Wali Kota Medan. Kota Medan menjadi lebih tertib dan asri di bawah kepemimpinannya, dengan pembangunan Islamic Center dan stadion sebagai beberapa bukti nyata.
“Kota Medan lebih tertib, lebih asri, membangun Islamic Center di Medan, membangun stadion, itu prestasi. Tinggal bagaimana bidang-bidang yang lain, utamanya kesehatan dan pendidikan, yang akan menjadi fokus,” jelas Gus Jazil.
Untuk mendukung satu pasangan calon dalam Pilkada Sumut, diperlukan minimal 20 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatra Utara. Saat ini, PKB memiliki empat kursi di DPRD Sumut. Sebagai kader Gerindra, Bobby berpeluang mendapatkan dukungan dari 13 kursi tambahan di DPRD Sumut. Selain itu, Partai Golkar, yang telah memberikan surat tugas kepada Bobby, memiliki 22 kursi di DPRD Sumut dan merupakan pemenang Pemilu.
Dengan dukungan yang signifikan ini, Bobby Nasution berpeluang besar untuk maju dan memenangkan Pilkada Sumut. Dukungan dari berbagai partai politik, termasuk PKB, diharapkan dapat memperkuat posisinya dalam mewujudkan visi pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan bagi Sumatra Utara. (KAISAR/RAFI)
-
Ragam20 jam lalu
Lesti Kejora Raih Gelar Sarjana Ilmu Komunikasi Usai Berjuang Selama 6 Tahun
-
Nasional22 jam lalu
Proses Induksi Pimpinan Baru KPK 2024-2029 Dimulai Hari Ini
-
Nasional14 jam lalu
KPK Geledah Bank Indonesia Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR
-
POLITIK10 jam lalu
Dipecat PDIP, Gibran Fokus Bantu Presiden Prabowo
-
Ragam16 jam lalu
“Keajaiban Air Mata Wanita”, Film Inspiratif tentang Perjuangan Seorang Ibu, Tayang Januari 2025
-
Jabodetabek23 jam lalu
SIM Keliling Polda Metro Jaya Tersedia di 5 Lokasi Jakarta Hari Ini
-
Olahraga19 jam lalu
Shin Tae-yong Kritik Jadwal ASEAN Cup 2024: “Kelelahan Pemain Mengkhawatirkan”
-
Olahraga15 jam lalu
Jakarta LavAni Resmi Gaet Taylor Sander, Tambah Kekuatan untuk Proliga 2025