EKBIS
Bapanas Tegaskan Anggur Shine Muscat Aman Dikonsumsi

AKTUALITAS.ID – Badan Pangan Nasional (Bapanas) memastikan bahwa anggur Shine Muscat yang beredar di Indonesia aman untuk dikonsumsi dan tidak terkontaminasi residu pestisida berbahaya. Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Pangan Nasional, Arief Prasetya Adi, dalam konferensi pers pada Senin (4/11/2024).
Menurut Arief, berdasarkan uji cepat residu pestisida yang dilakukan oleh Dinas Pangan Daerah pada 350 sampel anggur Shine Muscat, sekitar 90% sampel menunjukkan hasil negatif. Sementara itu, 10% sampel lainnya mengandung residu pestisida dalam kadar yang sangat rendah.
Selain itu, Bapanas juga melakukan uji laboratorium terhadap 240 senyawa residu pestisida pada anggur tersebut, dan hasilnya menunjukkan 219 senyawa negatif dan 21 senyawa yang mengandung residu, namun masih jauh di bawah Batas Maksimum Residu (BMR).
“Dari hasil uji ini, juga tidak ditemukan senyawa berbahaya seperti Klorpirifos dan Endrin Aldehyde, yang sempat menjadi perhatian di Thailand,” ujar Arief.
Arief menegaskan bahwa Bapanas akan bertindak tegas jika ke depan ditemukan produk pangan yang tidak aman di pasaran. “Jika di kemudian hari ditemukan produk yang tidak aman, BPN akan segera mengambil tindakan sesuai prosedur, termasuk peringatan kepada pelaku usaha dan penarikan produk untuk mencegah dampak buruk bagi kesehatan masyarakat,” ungkapnya.
Sebagai tambahan, Bapanas mengimbau masyarakat untuk selalu memperhatikan kebersihan pangan dengan mencuci sebelum konsumsi, membaca label produk, memilih pangan yang memiliki izin edar, dan mendukung konsumsi pangan lokal yang diproduksi dalam negeri. (Enal Kaisar)
-
POLITIK22/04/2025 20:30 WIB
Bawaslu Temukan Sejumlah Permasalahan di Sembilan Daerah Terkait PSU Pilkada 2024
-
NASIONAL22/04/2025 19:30 WIB
Kejagung Tegaskan Kasus Tian Bahtiar Tak Terkait Media
-
JABODETABEK22/04/2025 15:30 WIB
Perda Usang, Jakarta Butuh Payung Hukum Baru untuk Lindungi Perempuan dan Anak
-
JABODETABEK22/04/2025 16:30 WIB
Jakarta Timur Rawan Kebakaran, BPBD DKI Imbau Warga Cek Instalasi Listrik
-
NUSANTARA22/04/2025 22:30 WIB
2.371 KK Terdampak Akibat Banjir Bandar Lampung, BPBD Kerahkan Dapur Umum
-
NASIONAL22/04/2025 13:30 WIB
Indonesia Tegaskan Evakuasi Warga Gaza Jalan Terus Meski Ada Negara Menolak
-
JABODETABEK22/04/2025 13:15 WIB
Polisi Gerebek Sarang Ribuan Butir Obat Keras di Kos Tanah Abang
-
NUSANTARA22/04/2025 21:00 WIB
52 Siswa di Cianjur Diduga Keracunan Makanan dari Program MBG, Pemerintah Lakukan Evaluasi Menyeluruh