JABODETABEK
Waspada! Jakarta Dalam Status Siaga Banjir Akibat Cuaca Ekstrem Mendatang

AKTUALITAS.ID – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengeluarkan peringatan dini “Jakarta Siaga” terkait potensi cuaca ekstrem yang diperkirakan akan melanda ibu kota pada 11 hingga 20 Maret 2025. Warga diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi banjir, terutama jika curah hujan melebihi 150 mm/hari.
“Peringatan dini Jakarta siaga 11-20 Maret 2025. Cuaca ekstrem & hujan di Jakarta diprediksi meningkat,” demikian pengumuman yang diunggah di akun Instagram resmi Pemprov DKI Jakarta, Senin (10/3/2025).
Gubernur Jakarta, Pramono Anung, telah menginstruksikan percepatan operasi modifikasi cuaca (OMC) sebagai langkah antisipasi. Langkah ini diambil setelah berkoordinasi dengan Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Dwikorita Karnawati.
“Besok akan lebih intens karena kemungkinan besoklah yang tertinggi. Secara khusus saya juga sudah bicara dengan Kepala Dinas Sumberdaya Air untuk modifikasi dimulai lebih early, lebih dini untuk besok. Supaya memang kalau cuaca seperti yang diperkirakan BMKG maka tertangani dari awal,” kata Pramono di Pasar Induk Kramat Jati.
Selain modifikasi cuaca, Pemprov DKI juga telah melakukan berbagai upaya mitigasi lainnya, seperti pengerukan kali dan waduk, serta normalisasi sungai. Warga diimbau untuk segera menghubungi nomor darurat 112 jika menghadapi situasi darurat akibat cuaca ekstrem. Selain itu, masyarakat juga disarankan untuk menyiapkan tas siaga bencana, mengetahui lokasi evakuasi terdekat, dan memantau perkembangan informasi cuaca secara berkala.
Dengan langkah-langkah antisipasi yang telah disiapkan, Pemprov DKI berharap dapat meminimalkan dampak dari potensi cuaca ekstrem dan melindungi warga Jakarta dari risiko banjir. (Mun/Yan Kusuma)
-
NUSANTARA19/04/2025 08:30 WIB
Tak Tahu Apa-Apa, Pemuda Ini Jadi Korban Salah Sasaran dan Tewas Usai Dikeroyok
-
POLITIK19/04/2025 08:00 WIB
Menteri Bertemu Jokowi Saat Lebaran, Golkar: Itu Bukan Manuver Politik
-
NUSANTARA19/04/2025 10:30 WIB
Emosi Usai Minum Tuak, Pria Labusel Kalap Bacok Rekan Kerja Hingga Bersimbah Darah
-
NASIONAL19/04/2025 07:00 WIB
Kunjungan ke Markas Huawei, Waka MPR Titip Harapan Besar untuk Kemajuan Teknologi Indonesia
-
JABODETABEK19/04/2025 06:30 WIB
Mencekam di Cimanggis: OTK Bakar 3 Mobil Polisi Saat Penangkapan Pentolan Ormas
-
POLITIK19/04/2025 17:00 WIB
Rocky Gerung: Pengaruh Jokowi Bikin Prabowo Sulit Reshuffle Kabinet
-
NASIONAL19/04/2025 12:00 WIB
Tingkatkan Keterlibatan Publik, PCO Luncurkan Program Swasembada Pangan di Bengkulu
-
NUSANTARA19/04/2025 12:30 WIB
Warga Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Rembang Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang