NUSANTARA
Bupati Gorontalo Utara Ajak Masyarakat Berkreasi dengan Bahan Pangan Lokal

AKTUALITAS.ID – Penjabat Bupati Gorontalo Utara, Sila Botutihe, mengajak masyarakat untuk lebih kreatif dalam mengolah bahan pangan lokal menjadi menu sehat dan bergizi.
Ajakan ini disampaikannya saat mengunjungi berbagai desa di wilayahnya, di mana ia secara aktif mengedukasi masyarakat, terutama para ibu yang tergabung dalam program Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK).
“Saya selalu mendorong masyarakat untuk memanfaatkan bahan pangan lokal sebagai menu harian keluarga. Ini bukan hanya tentang kesehatan, tetapi juga upaya menghemat pengeluaran rumah tangga,” ujar Sila.
Sebagai Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Gorontalo, Sila melihat bahwa lomba cipta menu Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman (B2SA) yang rutin digelar oleh Tim Penggerak PKK di kecamatan dan desa menjadi sarana efektif dalam menciptakan inovasi kuliner berbasis pangan lokal.
“Saya senang bisa hadir dalam kegiatan ini, karena saya bisa langsung memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya memanfaatkan bahan pangan lokal. Bahan-bahan ini dapat diolah menjadi berbagai menu sehat yang tak hanya bergizi, tetapi juga memiliki nilai ekonomis tinggi,” katanya.
Menurutnya, diversifikasi pangan menjadi kunci dalam meningkatkan ketahanan pangan keluarga. Masyarakat dapat mengolah bahan pangan lokal seperti ubi, jagung, hingga hasil ternak ayam menjadi menu andalan yang sehat dan lezat.
“Tak semua bahan pangan pokok harus dibeli. Kita bisa menanam sendiri ubi, jagung, bahkan beternak ayam. Dengan begitu, kita dapat memenuhi kebutuhan gizi keluarga dengan lebih mudah dan murah,” jelasnya.
Sila menegaskan bahwa inovasi dalam pengolahan pangan lokal dapat menjadi solusi dalam mencegah stunting dan gizi buruk, terutama bagi ibu hamil, balita, dan anak-anak. Oleh karena itu, ia mengajak seluruh aparatur desa serta kader kesehatan untuk bersinergi dengan PKK dalam menggalakkan pemanfaatan pangan lokal.
“Ketahanan pangan harus dimulai dari rumah tangga. Jika setiap keluarga bisa mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangannya, maka ketahanan pangan daerah pun akan semakin kuat,” pungkasnya.
Melalui upaya ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya pangan lokal dan semakin kreatif dalam mengolahnya menjadi menu sehat yang bermanfaat bagi seluruh keluarga. (YAN KUSUMA/RIHADIN)
-
EKBIS13/03/2025
Beras Berkutu Ditemukan di Gudang Bulog, Wamentan Pastikan untuk Pakan Ternak
-
NASIONAL13/03/2025
Waka MPR Apresiasi Langkah Presiden Prabowo Jalin Kolaborasi dengan Pemuda Peduli Lingkungan
-
NASIONAL13/03/2025
Roberth Rouw Ajak Masyarakat Jayawijaya Perkuat 4 Pilar Kebangsaan
-
EKBIS13/03/2025
Menhut: Perdagangan Karbon Sektor Kehutanan Segera Diresmikan
-
DUNIA13/03/2025
Duterte di Belanda: Pengacara Desak ICC Kembalikan Mantan Presiden ke Filipina
-
NASIONAL13/03/2025
Prabowo Siapkan Penjara di Pulau Terpencil buat Koruptor: Mereka Gak Bisa Kabur!
-
EKBIS13/03/2025
Tiket Pesawat Diskon Belum Ludes! Menpar: Baru Terjual 22 Persen
-
RAGAM13/03/2025
Buka Puasa dan Kolesterol: Turunkan dengan Dua ‘Buah Al Quran’ Ini