Connect with us

OTOTEK

Lakukan Terobosan Ilmiah, China Luncurkan Wahana Antariksa Shenzhou-21

Aktualitas.id -

Pesawat ruang angkasa berawak Shenzhou-21. (Xinhua/Wang Jiangbo)

AKTUALITAS.ID – Misi Shenzhou-21 menetapkan tonggak sejarah baru, yakni rendezvous dan docking tercepat yang pernah dicapai dalam sejarah misi Shenzhou.

China sukses meluncurkan pesawat antariksa berawak Shenzhou-21, Jumat (31/10/2025) dan mengirimkan tiga astronaut ke orbit luar angkasa untuk misi yang berlangsung selama enam bulan.

Pesawat antariksa, yang dibawa dengan roket Long March-2F, meluncur dari bumi pada pukul 11.44 waktu Beijing dari Pusat Peluncuran Satelit Jiuquan di China barat daya.

Setelah 10 menit peluncuran, pesawat antariksa mulai memisahkan diri dari roket dan masuk orbit. Badan Antariksa Berawak China (China Manned Space Agency/CMSA) mengatakan para astronaut dalam keadaan baik dan peluncuran pesawat antariksa berawak Shenzhou-21.

Setelah memasuki orbit, wahana antariksa berawak Shenzhou-21 melakukan pertemuan (rendezvous) dan penambatan (docking) cepat otomatis dengan porta depan Tianhe, modul inti stasiun luar angkasa China, pada pukul 03.22 Waktu Beijing (02.22 WIB). Seluruh proses memakan waktu sekitar 3,5 jam, demikian menurut CMSA.

Ketiga astronaut wahana antariksa Shenzhou-21 kemudian akan memasuki modul Tianhe. Sementara itu, awak Shenzhou-20 bersiap menyambut kedatangan mereka.

(Yan Kusuma/goeh)

TRENDING

Exit mobile version