Kombes Harry Kurniawan Gantikan Kombes Roma Hutajulu di Polres Jakpus


Gedung Polres Jakarta Pusat. Istimewa

AKTUALITAS.ID – Kombes Roma Hutajulu resmi meninggalkan Polres Metro Jakarta Pusat. Jabatannya kini diisi Kombes Harry Kurniawan

Acara pun diawali dengan kegiatan pedang pora sambil didampingi istri masing-masing.

Awalnya Roma diiringi seluruh jajarannya meninggalkan Gedung Polres dengan tradisi pedang pora.

Sementara, dibelakangnya diikuti oleh Harry Kurniawan yang sebelumnya sudah diarak masuk kedalam.

Beberapa personel Roma pun merasa kehilangan dengan sosok Roma. Bahkan, ada yang sampai menitihkan air mata seakan sedih dengan kepergian Roma.

Roma mengaku memiki kesan tersendiri memimpin Polres Jakarta Pusat selama 1 tahun.

“Kondisi kamtibmas juga baik selama saya disini. Kami sinergi dan semua mendukung semua tugas kepolisian sehingga tak ada kejadian menonjol yang menghebohkan dunia nasional,” kata Roma di Polres Jakarta Pusat, Jalan Kramat Raya, Sabtu (2/2/2019).

Roma melanjutkan, anggota Polres Jakarta Pusat juga selama ini baik dan tak pernah melakukan tindakan yang melanggar hukum.

“Mereka militan dan bekerja tulus ikhlas tanpa pamrih. Apalagi kepemimpinan saya kemarin mulai dari Asian Games, Asian Para Games hingga puncaknya malam tahun baru,” papa Roma.

” Masyarakatnya dan media juga semua care dengan Kamtibmas,” tambah Roma.

Ia juga mengklaim, angka kejahatan selama kepemimpinannya menurun.

“Semua kondusif, jauh ya. Crime total menurun dan penyelesaian perkara naik,” sebut Roma.

Ia pun berpesan kepada penerusnya untuk berkerja dengan baik.

“Pasti lebih sukses,” harapnya.

Sementara, Harry berjanji akan meneruskan program yang baik selama kepemimpinan Roma.

Roma nantinya akan mengikuti Seskogab TNI pada April mendatang. Sebelumnya, pria yang dikenal ramah ini akan bekerja di Bareskrim Polri.[Kanu].

slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>