Berita
Dorong Pembangunan Industri Pengolahan, Presiden Jokowi Resmikan 3 KEK di Sulut
AKTUALITAS.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo meresmikan 3 (tiga) Kawasan Ekonomi Khusus (KEK), yaitu KEK Maloy Batuta Trans Kalimantan, KEK Morotai, dan KEK Bitung, di Bandar Udara Sam Ratulangi, Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut), Senin (1/4/2019). Selain ketiga KEK, dalam kesempatan itu Presiden Jokowi secara simbolis juga meresmikan Rumah […]

AKTUALITAS.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo meresmikan 3 (tiga) Kawasan Ekonomi Khusus (KEK), yaitu KEK Maloy Batuta Trans Kalimantan, KEK Morotai, dan KEK Bitung, di Bandar Udara Sam Ratulangi, Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut), Senin (1/4/2019).
Selain ketiga KEK, dalam kesempatan itu Presiden Jokowi secara simbolis juga meresmikan Rumah Susun Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado dan Rumah Susun Mahasiswa Universitas Kristen Tomohon.
Presiden Jokowi berharap dengan diresmikannya ketiga KEK industri pengolahan, industri-industri yang lain, pabrik-pabrik segera buka di kawasan tersebut. Sehingga diharapkan terbuka lapangan pekerjaan yang sebanyak-banyaknya.
“Ini sudah mulai. Tadi saya tanya ke Pak Gubernur, yang di Bitung sudah mulai, kemudian juga banyak investor baru yang mengantre di situ. Morotai juga tadi Pak Gubernur Maluku Utara juga sudah menyampaikan sudah dimulai di sana tetapi minta fasilitas bandaranya lebih diperpanjang lagi. Dan di Maloy Batuta juga sama,” kata Presiden.
Agar daya saing (competitiveness) bisa bersaing dengan produk-produk yang lain dan lebih efisien, menurut Presiden, pemerintah juga harus memenuhi fasilitas infrastruktur.
Ia menunjuk contoh misalnya kawasan ekonomi khusus di Bitung, nanti selesai jalan tol Bitung – Manado. “Tadi sudah saya cek, sudah delapan puluh persen selesai. Insya Allah nanti September, maksimal Oktober operasional sudah kita resmikan,” ucapnya.
Selain itu, Presiden Jokowi berharap kehadiran tiga KEK akan mendorong pemerataan pembangunan. Jika sebelumnya produk dari daerah sekitar KEK diekspor dalam bentuk barang mentah, diharapkan nantinya akan ada pengolahan industri di dalam negeri.
Dalam kesempatan itu Presiden Jokowi menyampaikan penilaiannya, bahwa sudah banyak yang berubah di Kota Manado dan Sulawesi Utara. “Jalan gede-gede semakin banyak, jalannya gede-gede. Penataan kotanya juga saya lihat, khususnya di Manado juga sudah berubah. Dan saya lihat kalau malam ekonomi juga kelihatan berkembang, berjalan dengan baik,” ungkapnya. [Setkab]
-
NASIONAL15/03/2025
Eddy Soeparno: Pemenuhan Energi Kunci Pertumbuhan Ekonomi 8%
-
NASIONAL15/03/2025
UU TNI ‘Digugat’: Kolonel Militer Pertanyakan Batasan Hak Prajurit
-
MULTIMEDIA15/03/2025
FOTO: LRT Jakarta Gelar Kompetisi Menata Hijab
-
NASIONAL15/03/2025
RUU TNI Diprotes: Ancaman Dwi Fungsi dan Militerisme Bangkit Kembali
-
POLITIK15/03/2025
Dasco Tegaskan: Isu Sri Mulyani Mundur Usai Temui Prabowo Tidak Berdasar
-
JABODETABEK15/03/2025
KPK Tangkap 8 Pejabat di Kabupaten OKU dalam Operasi Tangkap Tangan
-
OASE15/03/2025
Masjid Hidayatullah: Menyimak Sejarah Multikultural Jakarta dalam Arsitektur Tua yang Penuh Makna
-
OASE15/03/2025
Pembayaran Zakat Fitrah Secara Online, Sah Menurut Hukum Islam?