Ridwan Kamil, Masyarakat Jangan Manja Naik Kendaraan Pribadi


Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, (Foto : Istimewa)

AKTUALITAS.ID – Bandung menjadi kota termacet se-Indonesia berdasarkan survei terbaru dari Asian Development Bank (ADB). Di tingkat Asia, Bandung menduduki peringkat ke-14 kota termacet yang kemudian disusul oleh DKI Jakarta di peringkat ke-17 dan Surabaya di urutan ke-20.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil angkat bicara mengenai kondisi ini. Menurutnya, inilah yang melandasi pentingnya transportasi publik di Kota Bandung.

“Itu menjadi alasan kenapa transportasi publik ini menjadi urgen. Orang makin banyak duit, ekonomi makin bagus, orang beli mobil tapi kendaraan memenuhi jalan yang secukupnya. Maka di mana mana transportasi publik,” kata Emil akrabnya disapa di Hotel Mandarin Oriental, Jakarta, Selasa, ( 8/10).

Dia mengatakan, pihaknya sudah melakukan berbagai langkah untuk memperbaiki kualitas transportasi publik maupun prasarana dan sarana. Mulai memperbaiki jalur kereta api hingga jalan untuk pejalan kaki.

Dalam lima tahun kepemimpinannya di Jawa Barat, Emil berjanji akan memperbaiki jalur transportasi Jawa Barat di 27 kota atau kabupaten. “Supaya jangan manja, dikit-dikit naik kendaraan pribadi,” kata Emil.

Dia berharap kebijakan ini akan membuat orang perlahan-lahan keluar dari kebiasaan menggunakan kendaraan pribadi

“Itu salah satu kebijakan agar orang turun dari kendaraan pribadi dan mulai bergerak dengan cara cara lain. Makanya saya jalan kaki dari hotel ke sini, bagian dari cara agar jangan dikit-dikit naik mobil,” tuturnya.

slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>