Sering Makan Ternak Warga, Buaya Sepanjang 3 Meter Ditangkap


Ilustrasi Kondisi buaya yang berhasil ditangkap oleh warga

AKTUALITAS.ID – Buaya (crocodylidae) besar yang sering muncul di aliran sungai Batanghari, Desa Lambur ll, Kecamatan Muara Sabak Timur, Kabupaten Tanjungjabung Timur, Provinsi Jambi ditangkap masyarakat dan tim dinas pemerintah Jambi.

“Buaya yang berukuran panjang tiga meter tersebut ditangkap setelah meresahkan masyarakat desa karena sering memunculkan dirinya di pinggiran sungai, sehingga masyarakat melaporkan ke pihak berwenang dinas pemerintah agar secara bersama menangkap buaya,” kata Warga Lambur II, Muara Sabak, Tria Febriyanto, di Jambi, Minggu (22/12).

Warga Desa Lambur II menyaksikan langsung penangkapan buaya tersebut, dilakukan pada Sabtu (21/12) pukul 16.00 WIB dan baru berhasil ditangkap pada Minggu dinihari (22/12) pukul 02.30 WIB dimana buaya yang sering meresahkan masyarakat langsung ditangkap di tengah sungai dengan cara ditombak dan setelah itu dibawa ke tepi sungai.

Diceritakan Tria Febriyanto, masyarakat awalnya memancing buaya dengan umpan hewan bebek entok namun gagal karena buaya tidak memakan pancingan sehingga dinihari. Akhirnya masyarakat dan tim dari dinas langsung ke tengah sungai dengan menggunakan kapal pompong sambil membawa tombak dan setelah beberapa jam pengintaian buaya, tim melihat buaya itu dan langsung menombaknya hingga dapat ditarik ke darat.

Ia menyebutkan, setelah dibawa ke darat buaya diukur dan panjangnya mencapai lebih dari tiga 3 meter dan sudah seminggu lamanya meresahkan namun masyarakat belum ada korban jiwa.

“Sering sekali buaya muncul ke permukaan sungai makan ternak, sehingga masyarakat ketakutan ke sungai, namun sampai saat ini belum ada korban jiwa dan diprediksi masih ada lagi buaya sangat besar lainnya,” kata Troa Febriyanto.

Saat ini buaya besar yang telah ditangkap tim gabungan, langsung dibawa ke tempat aman yang lokasinya di Desa Talang Babat, Kecamatan Muara Sabak Barat, Kabupaten Tanjungjabung Timur, Jambi.

Buaya hasil tangkapan tersebut oleh tim dari dinas rencananya akan dilepaskan ke sungai yang jauh dari pemukiman warga.

slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>