Berita
Pergantian Malam Tahun Baru, Polisi Ingin Tanpa Petasan dan Bebas Macet

AKTUALITAS.ID – Polri akan menggelar Operasi Lilin demi mengamankan perayaan pergantian malam tahun baru 2019. Hal ini dilakukan untuk memenuhi rasa aman kepada masyarakat.
Kabagpenum Divhumas Polri, Kombes Asep Adi Saputra mengingatkan, Polri akan melarang pemakaian petasan di malam tahun baru. Sebelumnya Polri juga telah menggelar razia di sejumlah tempat untuk meminimalisir pemakaian petasan di malam tahun baru.
“Salah satu sasarannya adalah kita menertibkan sekaligus menindak bagi orang yang memproduksi, mendistribusi, dan juga menjual petasan, beberapa polisi daerah sudah melaksanakan dan saat ini sudah ada pemusnahan terhadap petasan-petasan yang telah disita,” ujar Asep Adi Saputra di Mabes Polri, Jakarta, Senin (30/12).
Dengan operasi tersebut, Polisi tak ingin petasan kembali beredar di malam tahun baru. Sehingga, masyarakat bisa merayakan dengan penuh kegembiraan tanpa rasa takut.
Sementara masalah kemacetan, Polisi akan lakukan car free night. Hal ini akan dilakukan di sejumlah titik kemacetan Jakarta saat perayaan malam tahun baru.
Misalnya, car free night akan digelar di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman hingga MH Thamrin mulai, Senin (31/12).
“Car Free Night akan dilaksanakan di jalan MH Thamrin dan Bundaran HI,” ujar Asep.
Bagi warga Jakarta yang ingin meramaikan malam pergantian tahun, dapat memarkir kendaraannya di sejumlah titik yaitu di IRTI, Lapangan Banteng, Masjid Istiqlal, dan gedung-gedung sepanjang Sudirman-Thamrin, GBK, dan lainnya.
Tidak hanya di Jakarta, car free night akan di selenggarakan di beberapa titik di Indonesia seperti Puncak Bogor, Surakarta dan Yogyakarta.
“Sudah ada persiapan dan besok sore sudah mulai pemberlakuan untuk penetapan jalanan dan pastinya akan ada rekayasa lalu lintas,” ucap dia.
Persiapan car free night akan digelar sejak sore hari pada tanggal 31 Desember 2019.
-
FOTO20/04/2025 12:51 WIB
FOTO: Bawaslu RI Tinjau PSU di Kabupaten Serang
-
FOTO20/04/2025 03:50 WIB
FOTO: Seminar Kesehatan dari Pakar Psikologi Benny Prawira
-
NUSANTARA19/04/2025 23:00 WIB
Gelar Operasi Alpha Bravo Moskona 2025, 274 Personel Siap Cari Iptu Tommy yang Hilang di Bintuni
-
RAGAM20/04/2025 00:01 WIB
Penelitian Ungkap: Permen Karet Juga Mengandung Mikroplastik
-
NUSANTARA20/04/2025 13:00 WIB
Tanah Leluhur Diinjak-injak: Warga Halmahera Timur Lawan Penambangan Ilegal Berbekal Nekat
-
OLAHRAGA20/04/2025 16:00 WIB
Targetkan Kemenangan, Arema FC Siap Hadapi Persebaya di Bali