Berita
Putra Pramono Anung Calonkan Diri di Pilbup Kediri
AKTUALITAS.ID – Putra dari Sekretaris Kabinet Pramono Anung yakni Hanindhito Himawan Pramana resmi mencalonkan diri sebagai Calon Bupati Kediri dalam Pilkada 2020. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mencalonkan Hanindhito akan berpasangan dengan Dewi Mariya Ulfa yang merupakan Ketua Fatayat Nahdlatul Ulama Kediri. “Kabupaten Kediri, Hanindhito Himawan Pramana dan Dewi Mariya Ulfa,” kata Ketua Dewan Pimpinan […]
AKTUALITAS.ID – Putra dari Sekretaris Kabinet Pramono Anung yakni Hanindhito Himawan Pramana resmi mencalonkan diri sebagai Calon Bupati Kediri dalam Pilkada 2020.
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mencalonkan Hanindhito akan berpasangan dengan Dewi Mariya Ulfa yang merupakan Ketua Fatayat Nahdlatul Ulama Kediri.
“Kabupaten Kediri, Hanindhito Himawan Pramana dan Dewi Mariya Ulfa,” kata Ketua Dewan Pimpinan Pusat Bidang Politik dan Keamanan PDIP Puan Maharani membacakan rekomendasi, Jumat, (17/7/2020).
Sebelumnya, Sekretaris PDIP Jawa Timur Sri Untari mengaku mendatangi Pramono Anung dan Hanindhito di Jakarta awal tahun ini. Mereka meminang Hanindhito menjadi calon bupati Kediri. Menurut Sri Untari, Pramono dan Hanindhito tak serta merta mengiyakan permintaan tersebut.
Namun demikian, kala itu jawaban tak kunjung diberikan oleh Pramono maupun Hanindhito yang akrab disapa Dhito.
Jawaban baru diperoleh PDIP setelah Ketua PDIP Jawa Timur Kusnadi mengajak Dhito bertandang ke rumah Ketua Umum Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, pada pertengahan Maret lalu.
Di Kediri, PDIP berkuasa sejak 20 tahun lalu. Kekuasaan dimulai pada 1999 ketika salah satu kader partai banteng, Sutrisno memimpin Kediri. Sutrisno berkuasa selama dua periode. Setelah jabatannya habis, Ketua PDIP Kediri ini mengajukan istrinya, Haryanti sebagai calon bupati.
Sutrisno juga memasang istrinya yang lain, Nurlaila, sebagai lawan. Haryanti menang dan menjabat Bupati Kediri untuk periode 2010-2015. Haryanti pun kembali terpilih untuk kedua kalinya, yang membuatnya memimpin Kabupaten Kediri hingga 2021 nanti.
-
JABODETABEK31/01/2026 07:30 WIBDaftar 29 RT yang Masih Terendam di Jakarta per 31 Januari 2026
-
JABODETABEK31/01/2026 05:30 WIBBMKG Peringatkan Potensi Hujan Petir di Jakarta Sabtu 31 Januari
-
DUNIA31/01/2026 08:00 WIBAncam Gempur Habis-habisan, Trump Beri 2 Ultimatum Keras ke Iran
-
NUSANTARA31/01/2026 06:30 WIBPolres Boyolali Tangkap Perampok Sadis yang Tewaskan Bocah 6 Tahun dalam Kurang dari 24 Jam
-
POLITIK31/01/2026 07:00 WIBJokowi: Prabowo-Gibran Akan Terus Mendukung Dua Periode
-
EKBIS31/01/2026 10:30 WIBPertamina Turunkan Harga BBM Nonsubsidi, Ini Daftar Harga Terbaru
-
POLITIK31/01/2026 14:47 WIBPartai Gema Bangsa: Ambang Batas Tinggi Hilangkan Keterwakilan Suara Pemilih
-
OASE31/01/2026 05:00 WIBBagaimana Manusia Diciptakan? Simak Tafsir Lengkap Surat Al Insan Ayat 1-4