Connect with us

Berita

Usai Libur Tahun Baru 2021, IHSG Dibuka Menguak ke 5.997

AKTUALITAS.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini dibuka di zona hijau. IHSG dibuka menguat di hari pertama 2021. Sedangkan nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini berada di level 14.028. Pada pembukaan perdagangan Senin (4/1/2021), IHSG dibuka hijau dengan menguat 18 poin (0,31%) ke level 5.997. Sedangkan indeks LQ45 naik 4 poin […]

Published

pada

AKTUALITAS.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini dibuka di zona hijau. IHSG dibuka menguat di hari pertama 2021.

Sedangkan nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini berada di level 14.028.

Pada pembukaan perdagangan Senin (4/1/2021), IHSG dibuka hijau dengan menguat 18 poin (0,31%) ke level 5.997. Sedangkan indeks LQ45 naik 4 poin (0,44%) ke level 939.

Bursa Amerika Serikat (AS) ditutup Menguat. Dow Jones ditutup 30,606.48 (+0.89%), NASDAQ ditutup 12,888.28 (+0.30%), S&P 500 ditutup 3,756.07 (+0.78%).

Bursa saham AS ditutup menguat pada akhir tahun 2020. Penguatan terjadi karena stimulus tambahan telah disetujui oleh para pembuat aturan. Selain itu distribusi vaksin COVID-19 juga memberikan sentimen positif.

Hanya saja pada penghujung tahun terdapat COVID-19strainbaru yang berasal dari UK dan lebih mudah menular. Selain itu UK dan Uni Eropa telah menyetujui Brexit pada akhir tahun 2020 yang artinya kegiatan bisnis antara Uni Eropa dan UK akan lebih banyak keterbatasan. Bursa Asia dibuka melemah pada awal perdagangan tahun 2021. Investor menanti data manufaktur dari China.
Baca juga:
Dana Asing Rp 47,89 Triliun ‘Minggat’ dari Indonesia

Berikut pergerakan bursa Asia pagi ini:

Indeks Nikkei berkurang 180 poin ke 27.263
Indeks Hang Seng menguat 158 poin ke 27.376
Indeks Shanghai naik 0,7 poin ke 3.474
Indeks Strait Times berkurang 0,8 poin ke 2.842

Trending



Copyright © 2024 aktualitas.id