Berita
Usir Kapal Perang Inggris HMS Dragon dari Laut Hitam, Rusia Kerahkan Angkatan Laut dan Udara
Militer Rusia mengaku telah mengusir kapal perang Inggris HMS Dragon dari perairan Laut Hitam, dekat Krimea. Pejabat senior keamanan Rusia Federal Security Service (FSB) mengatakan insiden itu terjadi pada 13 Oktober lalu. Mereka mengerahkan pasukan angkatan laut dan angkatan udara untuk mengusir kapal perang itu. Wakil kepala dinas FSB, Vladimir Kulishov menyebut Rusia telah memberitahu […]
Militer Rusia mengaku telah mengusir kapal perang Inggris HMS Dragon dari perairan Laut Hitam, dekat Krimea.
Pejabat senior keamanan Rusia Federal Security Service (FSB) mengatakan insiden itu terjadi pada 13 Oktober lalu.
Mereka mengerahkan pasukan angkatan laut dan angkatan udara untuk mengusir kapal perang itu.
Wakil kepala dinas FSB, Vladimir Kulishov menyebut Rusia telah memberitahu kapal itu agar tak memasuki perairan Laut Hitam. Namun mereka tetap melintas dan melanggar perbatasan tersebut.
Kulishov mengatakan kepada kantor berita RIA bahwa Moskow telah meminta kapal segera meninggalkan perairan. Akan tetapi kapten kapal hanya merespons bahwa penerimaan sinyal kapal sedang buruk.
“Kapal perang itu diusir ke perairan netral oleh aksi bersama angkatan dan udara Rusia,” kata Kulishov, Kamis (27/5) mengutip Reuters.
Dia mengatakan HMS Dragon menggunakan dalih “jalur lintas damai.” Konsep itu memungkinkan kapal untuk transit di pantai perairan teritorial negara asing dengan cara yang tak merugikan perdamaian, ketertiban dan atau keamanan mereka.
Semenanjung Laut Hitam Krimea merupakan wilayah yang dianeksasi Rusia dari Ukraina pada 2014. Sementara Kyiv menginginkan wilayah itu dikembalikan.
Tindakan tersebut membuat sejumlah negara Barat mengecam Rusia.
Insiden itu terjadi saat tensi hubungan Rusia dengan Barat terus memanas pasca perang dingin. Sejauh ini belum ada tanggapan dari Kementerian Pertahanan Inggris.
-
Ragam8 jam lalu
Gangguan Tidur Tingkatkan Risiko Demensia pada Lansia
-
Multimedia24 jam lalu
FOTO: RK Blusukan Sapa Warga di Rawa Buaya
-
Nusantara24 jam lalu
Serap Aspirasi, Maximus akan Lakukan Perubahan Nyata untuk Kwamki Narama
-
Multimedia23 jam lalu
FOTO: Projo Bantah Budi Arie Setiadi Terlibat Kasus Judol
-
Multimedia21 jam lalu
FOTO: Maximus Blusukan Temui Masyarakat Kwamki Narama
-
Multimedia2 jam lalu
FOTO: DKPP Lantik 228 TPD untuk Pilkada 2024
-
Nasional23 jam lalu
Prabowo Tegaskan Polri, Kejagung, dan Kemenko Polkam Tak Boleh Lindungi Judi Online”
-
Nusantara7 jam lalu
Gelar Jumat Berkah, Peggi Pattipi Ajak Masyarakat Mimika Tingkatkan Kepedulian