Berita
Soal Wacana Megawati Jadi Capres Lagi, Bambang Pacul: Kewenangan di Tangan Ketua Umum
AKTUALITAS.ID – Ketua DPD PDIP Jawa Tengah Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul menegaskan, persoalan pencapresan sudah diatur dalam Kongres V PDIP di Bali. Kewenangan itu ada di tangan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri. Begitu pula dengan wacana Megawati kembali maju jadi capres pada Pilpres 2024. “Soal itu (Megawati maju di Pilpres 2024) kewenangan menentukan capres dan […]

AKTUALITAS.ID – Ketua DPD PDIP Jawa Tengah Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul menegaskan, persoalan pencapresan sudah diatur dalam Kongres V PDIP di Bali. Kewenangan itu ada di tangan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.
Begitu pula dengan wacana Megawati kembali maju jadi capres pada Pilpres 2024. “Soal itu (Megawati maju di Pilpres 2024) kewenangan menentukan capres dan cawapres ada di tangan ketua umum,” ujar Bambang di sela mengikuti kunjungan Ketua DPR RI di Balai Kota Solo, Sabtu (11/6/2021).
Kongres Bali, kata dia, diikuti oleh semua komponen dan kader partai. Semua akan tunduk pada hasilnya, termasuk soal Capres 2024.
“Semua kader pasti akan taat pada keputusan Kongres Bali. Di mana kongres tersebut telah memberikan kewenangan penuh kepada Ketua Umum,” tandasnya
Pria yang juga menjabat sebagai Ketua DPP PDIP Bidang Pemenangan Pemilu 2019-2024 ini menyampaikan jika Ketua Umum memiliki pertimbangan dalam menentukan capres dan cawapres.
“Bu Mega pasti punya pertimbangan sendiri. Tidak mungkin pertimbangannya kosong-kosong soal capres. Kita tunggu saja,” tutup dia.
-
RAGAM14/03/2025
Film “The Brutalist” Sukses Raup 45 Juta Dolar AS di Box Office
-
DUNIA13/03/2025
Sidang Malapraktik Maradona: Teriakan Keadilan Menggema di Argentina
-
RAGAM13/03/2025
Dul Jaelani Ungkap Menu Favorit saat Berbuka Puasa: Gorengan dan Teh jadi Menu Favorit
-
OLAHRAGA13/03/2025
Amorim: MU Siap Buktikan Diri di Tengah Kritik Ratcliffe
-
NASIONAL14/03/2025
KPK Telusuri Jejak Korupsi Bank BJB: Ridwan Kamil Bakal Diperiksa
-
JABODETABEK14/03/2025
Cepat Tanggap! Polisi Amankan Duo Jambret yang Bikin Resah Warga Bogor
-
MULTIMEDIA13/03/2025
FOTO: Hakim Tolak Keberatan Tom Lembong dalam Kasus Korupsi Importasi Gula
-
RAGAM13/03/2025
Baim Wong: Saya Tidak Pernah Ajarkan Anak Membenci Ibunya