Berita
Berapa Paman Rasulullah SAW dan Siapa yang Masuk Islam?
Kakek Rasulullah ﷺ, Abdul Muthalib memiliki 10 anak laki-laki, salah satunya Abdullah ayah dari Nabi Muhammad ﷺ. Rasulullah ﷺ memiliki sembilan paman, dua di antaranya masuk ke dalam Islam. Dilansir dari laman Alukah pada Senin (21/6), paman Nabi Muhammad ﷺ di antaranya, Al Abbas, Hamzah, Abdullah, Abu Thalib, Zubair, Al Harits, Hajl, Al Muqawwim, Dhirar, dan Abu […]

Kakek Rasulullah ﷺ, Abdul Muthalib memiliki 10 anak laki-laki, salah satunya Abdullah ayah dari Nabi Muhammad ﷺ.
Rasulullah ﷺ memiliki sembilan paman, dua di antaranya masuk ke dalam Islam. Dilansir dari laman Alukah pada Senin (21/6), paman Nabi Muhammad ﷺ di antaranya, Al Abbas, Hamzah, Abdullah, Abu Thalib, Zubair, Al Harits, Hajl, Al Muqawwim, Dhirar, dan Abu Lahab. Hanya Al Abbas dan Hamzah, radhiyallahu ‘anhuma yang masuk Islam, serta selamat dari ancaman berat untuk orang-orang kafir.
Hamzah bin Abdul Muthalib dikenal dengan gelar ‘Singa Allah’. Dia masuk Islam pada tahun keenam Hijriyah, sebelum Umar bin Khattab.
Sebelumnya Hamzah ikut serta hijrah bersama Nabi Muhammad ﷺ ke Madinah. Dia juga ikut serta dalam Perang Badar dan Uhud. Hamzah wafat syahid saat Perang Uhud, di mana dia wafat lewat serangan tombak dari kejauhan.
Sementara itu, paman Rasulullah, Al Abbas tidak termasuk orang-orang yang awal masuk Islam, dan dia memiliki tempat yang spesial di hati Nabi Muhammad. Al Abbas disebut masuk Islam sebelum Penaklukan Makkah.
Abbas wafat selama pemerintah khalifah Utsman bin Affan RA. Abbas dikebumikan di pemakaman Baqi, Madinah.
-
FOTO20/04/2025 12:51 WIB
FOTO: Bawaslu RI Tinjau PSU di Kabupaten Serang
-
FOTO20/04/2025 03:50 WIB
FOTO: Seminar Kesehatan dari Pakar Psikologi Benny Prawira
-
JABODETABEK19/04/2025 22:00 WIB
Gandeng Polisi, Pramono Fokus Tertibkan Parkir Liar
-
NUSANTARA19/04/2025 23:00 WIB
Gelar Operasi Alpha Bravo Moskona 2025, 274 Personel Siap Cari Iptu Tommy yang Hilang di Bintuni
-
RAGAM20/04/2025 00:01 WIB
Penelitian Ungkap: Permen Karet Juga Mengandung Mikroplastik
-
NUSANTARA20/04/2025 13:00 WIB
Tanah Leluhur Diinjak-injak: Warga Halmahera Timur Lawan Penambangan Ilegal Berbekal Nekat
-
OLAHRAGA20/04/2025 16:00 WIB
Targetkan Kemenangan, Arema FC Siap Hadapi Persebaya di Bali