Berita
Jokowi: Jakarta Kita Perbaiki, Bukan Ditinggalkan

AKTUALITAS.ID – Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa pemerintah tidak akan meninggalkan Jakarta usai ibu kota negara pindah ke Kalimantan Timur (Kaltim). Ia mengatakan bahwa pemerintah justru akan memperbaiki Jakarta.
“Jakarta pun akan kita perbaiki, bukan ditinggalkan. Jangan ada sebuah persepsi itu,” kata Jokowi saat memimpin Rapat Terbatas Pembahasan IKN di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (10/3/2021).
Jokowi mengatakan bahwa Pulau Jawa memikul beban yang sangat berat. Ia ingin beban tersebut dibagikan ke daerah-daerah lain agar merata. Ia menyebut 56 persen penduduk Indonesia ada di Pulau Jawa.
“Tolong yang disampaikan urusan pemerataan PDB ekonomi, urusan ketimpangan wilayah antara Jawa dan luar Jawa, urusan mengenai padatnya populasi di Jawa,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia meminta kepada Kepala Otorita IKN Bambang Susantono agar melibatkan warga lokal dalam membangun Ibu Kota Nusantara.
“Saya harapkan nanti Otorita juga bisa untuk deputinya merekrut orang daerah sehingga keterlibatan masyarakat di daerah betul-betul kita libatkan,” ucap dia.
-
EKBIS23/04/2025 11:30 WIB
Kabar Baik dari Pasar Energi: Harga Minyak Naik Tajam Setelah Penurunan Stok AS
-
EKBIS23/04/2025 09:15 WIB
IHSG Tembus 6.605, Saham MAPA & INDF Jadi Top Gainers
-
POLITIK22/04/2025 20:30 WIB
Bawaslu Temukan Sejumlah Permasalahan di Sembilan Daerah Terkait PSU Pilkada 2024
-
EKBIS23/04/2025 08:30 WIB
Pertamina Turunkan Harga BBM Non-Subsidi Mulai Hari Ini, Rabu 23 April 2025
-
EKBIS23/04/2025 09:45 WIB
Rupiah Kembali Loyo Ditekan Sentimen Trump Soal The Fed
-
EKBIS23/04/2025 10:15 WIB
Kabar Gembira Investor Emas: Harga Antam Melonjak Tajam
-
FOTO23/04/2025 16:00 WIB
FOTO: Bakti Sosial IBI Sambut Hari Pekan Imunisasi Dunia
-
NUSANTARA22/04/2025 22:30 WIB
2.371 KK Terdampak Akibat Banjir Bandar Lampung, BPBD Kerahkan Dapur Umum