Berita
Dispar Palembang Targetkan 2,3 Juta Wisatawan Tercapai Saat Libur Akhir Tahun

AKTUALITAS.ID – Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang Sulaiman Amin meminta kepada pemerintah pusat untuk memperbanyak penerbangan ke Kota Palembang guna meningkatkan kunjungan wisatawan termasuk dari luar negeri ke Palembang.
Hal ini guna mencapai target kunjungan wisatawan atau turis sebanyak 2,3 juta kunjungan wisatawan selama 2023 saat libur akhir tahun.
“Kami telah berupaya menjadikan Palembang sebagai kota wisata dengan mengeksplorasi kota dengan kuliner hingga kegiatan besar agar para wisatawan tertarik berkunjung,” ujarnya.
Kendati demikian ia menyadari untuk mencapai target kunjungan wisata sebanyak 2,3 juta itu bukan hal yang mudah oleh karena itu ia meminta kerja sama semua unsur Forkopimda.
Menurutnya, Forkopimda sudah berupaya menciptakan keamanan dan kenyamanan di tempat wisata Palembang seperti di BKB dan Jembatan Ampera.
“Kami menjamin keamanan wisatawan yang berkunjung ke Palembang di mana sekarang kawasan objek wisata sudah dijaga oleh aparat keamanan,” katanya. (RAFI)
-
NUSANTARA19/04/2025 10:30 WIB
Emosi Usai Minum Tuak, Pria Labusel Kalap Bacok Rekan Kerja Hingga Bersimbah Darah
-
POLITIK19/04/2025 17:00 WIB
Rocky Gerung: Pengaruh Jokowi Bikin Prabowo Sulit Reshuffle Kabinet
-
NASIONAL19/04/2025 12:00 WIB
Tingkatkan Keterlibatan Publik, PCO Luncurkan Program Swasembada Pangan di Bengkulu
-
NUSANTARA19/04/2025 12:30 WIB
Warga Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Rembang Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang
-
NASIONAL19/04/2025 09:00 WIB
Kemenhan: Wajib Militer Bisa Diterapkan Jika Anggaran Mumpuni
-
RAGAM19/04/2025 18:00 WIB
Diterpa Isu Pelanggaran HAM, Ini Perjalanan Sirkus OCI Taman Safari
-
JABODETABEK19/04/2025 09:30 WIB
Tanjung Priok Lumpuh Akibat Ledakan Volume Truk, Ini Kata Pemprov dan Polisi
-
POLITIK19/04/2025 16:30 WIB
Operasi Senyap Bawaslu: 12 Orang Diciduk Terkait Dugaan Politik Uang di Serang