Realme Indonesia Menargetkan Masuk Tiga Besar di Pasar Smartphone


Realme 12 Pro+ (IST)

AKTUALITAS.ID – Realme, merek ponsel Tiongkok yang terus menunjukkan pertumbuhan yang mengesankan, kini mengukuhkan posisinya di pasar smartphone global. Dengan keberhasilan mencapai peringkat 10 teratas secara global, Realme Indonesia menetapkan target yang lebih tinggi: masuk ke dalam tiga besar pasar smartphone di Indonesia.

Menurut Ellen Zhou, Marketing Director Realme Indonesia, “Di Indonesia, top three adalah tujuan yang akan kami raih di tahun ini.” Langkah ambisius ini didukung oleh kesuksesan sebelumnya, di mana Realme berhasil melampaui 100 juta unit pengiriman smartphone dalam waktu tiga tahun. Bahkan, untuk seri Realme number, pengirimannya telah mencapai 60 juta unit secara global.

Peluncuran baru-baru ini dari Realme 12 Pro+ 5G di Indonesia juga memperkuat posisi Realme di pasar lokal. Dengan fitur unggulan seperti lensa telefoto periskop, perangkat kelas mid range ini mencatatkan rekor penjualan hingga 200% lebih tinggi dibandingkan dengan kompetitor sejawatnya. Bahkan, dibandingkan dengan generasi sebelumnya, Realme 12 Pro+ 5G dan Realme 12+ 5G terjual 2,5x lebih tinggi pada hari pertama penjualan publik.

“Animo yang luar biasa ini membuat Realme 12 series mencatat rekor penjualan positif di Indonesia,” tambah Ellen Zhou.

Dengan inovasi produk yang terus berkembang dan tanggapan positif dari pasar, Realme Indonesia optimis dapat meraih tujuan mereka untuk masuk tiga besar di pasar smartphone tanah air. (YAN KUSUMA/RAFI)

slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>