DUNIA
Aljazeera: 4.000 Tentara Turki Ikut Perang di Gaza

AKTUALITAS.ID – Stasiun televisi Aljazeera melaporkan bahwa ada sekitar 10.000 tentara Turki yang berada dalam barisan militer Israel, dengan 4.000 di antaranya dilaporkan berpartisipasi dalam perang di Gaza. Laporan tersebut juga menyebutkan bahwa 65 tentara Turki yang terlibat dalam konflik ini tewas di medan perang.
Laporan ini muncul di tengah ketegangan yang meningkat terkait partisipasi warga negara ganda Turki-Israel dalam konflik Israel-Palestina. Sebelumnya, pada bulan Juli, parlemen Turki mengajukan Rancangan Undang-undang (RUU) yang bertujuan mencabut kewarganegaraan dan menyita aset warga Turki yang terlibat dalam perang yang dinilai sebagai genosida terhadap warga Palestina.
RUU yang diusulkan oleh partai Huda Par, yang dipimpin oleh Zekeriya Yapicioglu, menyatakan bahwa ada sekitar 4.000 warga negara ganda Turki-Israel yang berpartisipasi dalam operasi militer Israel di Gaza, yang dinilai sebagai pembantaian massal terhadap warga Palestina.
Yapicioglu menegaskan bahwa pemerintah Turki tidak bisa tinggal diam terhadap mereka yang terlibat dalam kejahatan perang dan kembali ke Turki untuk melanjutkan hidup mereka tanpa konsekuensi. “Kita tidak bisa diam saja terhadap mereka yang terlibat dalam kejahatan perang dan kembali ke Turki melanjutkan hidup mereka seolah-olah mereka tidak melakukan apa pun,” tegasnya. (Yan Kusuma)
-
FOTO23/04/2025 16:00 WIB
FOTO: Bakti Sosial IBI Sambut Hari Pekan Imunisasi Dunia
-
JABODETABEK23/04/2025 17:00 WIB
Satu Juta Lebih Bayi Diimunisasi Serentak: Kolaborasi Hebat IBI dan Dinkes Wujudkan Generasi Emas 2045
-
JABODETABEK23/04/2025 15:30 WIB
Tawuran Pelajar Pecah di Kampung Melayu Jaktim, 20 Orang Digelandang Polisi
-
POLITIK23/04/2025 15:00 WIB
PAN Nilai Arahan Presiden Prabowo Merapatkan Barisan Menteri Adalah Hal Lazim dan Positif
-
NASIONAL23/04/2025 13:00 WIB
Skandal CSR Triliunan: KPK Siap Umumkan Tersangka dari Komisi XI DPR
-
DUNIA23/04/2025 14:00 WIB
Tiga Bulan Berkuasa, Trump Guncang Fondasi Demokrasi Amerika Serikat
-
JABODETABEK23/04/2025 14:30 WIB
Pengendara Wanita Ditembak Usai Coba Kabur dari Komplotan Begal di Jakbar
-
OLAHRAGA24/04/2025 00:01 WIB
JIS Siap Gelar Laga Kandang Persija Jakarta di Liga 1 pada Mei 2025