Connect with us

NASIONAL

AHY: Evaluasi PSN Harus Terus Dilakukan untuk Menjaga Progres yang Tepat

Aktualitas.id -

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)

AKTUALITAS.ID – Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menegaskan pentingnya evaluasi berkelanjutan terhadap Proyek Strategis Nasional (PSN).

AHY menyatakan bahwa proyek-proyek ini, yang sudah terdaftar sejumlah 280 lebih, harus terus dikaji untuk memastikan kesesuaian dengan tujuan awal dan keberlanjutan progresnya.

“Setahu saya, PSN memang harus terus dievaluasi. Presiden Prabowo juga telah menyampaikan hal yang sama kepada kabinet,” ujar AHY pada Jumat (31/1/2025).

Ia juga menekankan bahwa evaluasi tidak hanya fokus pada PSN infrastruktur, tetapi mencakup berbagai sektor lainnya yang terlibat dalam PSN.

AHY menambahkan bahwa evaluasi ini bertujuan untuk memastikan apakah proyek-proyek tersebut berjalan sesuai dengan rencana dan apakah ada aspek yang memerlukan penyesuaian, terutama mengingat keterbatasan anggaran fiskal yang ada.

Sebelumnya, AHY juga menyebutkan bahwa Presiden Prabowo Subianto telah memberikan arahan agar evaluasi terhadap PSN dilakukan secara mendalam dan melibatkan seluruh kementerian terkait.

Pemerintah, menurut AHY, akan terus menerima masukan dan melakukan peninjauan ulang untuk menjaga agar proyek-proyek PSN tetap sesuai dengan rencana pembangunan nasional. (Ari Wibowo)

TRENDING

Exit mobile version