Connect with us

Nusantara

Sendirian Naik Motor, Seorang Remaja Perempuan di Cianjur Dibacok Begal

AKTUALITAS.ID – Seorang remaja perempuan di Cianjur menjadi korban begal di kawasan Perkebunan Gedeh, tepatnya di Kampung Barukaso, Desa Sukamulya, Kecamatan Cugenang, Cianjur. Korban mengalami luka bacok di bagian wajah akibat kejadian tersebut. Informasi yang dihimpun, aksi begal itu terjadi pada Senin (26/4/2021) malam. Saat itu, korban bernama Novia Putri (18) yang mengendarai sepeda motor […]

Published

on

AKTUALITAS.ID – Seorang remaja perempuan di Cianjur menjadi korban begal di kawasan Perkebunan Gedeh, tepatnya di Kampung Barukaso, Desa Sukamulya, Kecamatan Cugenang, Cianjur. Korban mengalami luka bacok di bagian wajah akibat kejadian tersebut.

Informasi yang dihimpun, aksi begal itu terjadi pada Senin (26/4/2021) malam. Saat itu, korban bernama Novia Putri (18) yang mengendarai sepeda motor Yamaha X Ride hendak pulang ke rumahnya.

Namun saat melintas perkebunan teh, korban dipepet dan diberhentikan empat pria yang mengendarai dua sepeda motor

“Korban yang berkendara sendirian akan pulang, tapi tiba-tiba dihentikan oleh empat orang pria,” ujar Kapolsek Cugenang Kompol Woro Wuriyani, Selasa (27/4/2021).

Menurutnya pelaku langsung mengancam dan meminta korban untuk menyerahkan kendaraannya. Namun korban yang enggan menyerahkan sepeda motornya itu langsung ditendang pelaku hingga terjatuh.

Bahkan pelaku tega memukul dan membacok korban dengan golok hingga melukai bagian wajah korban. “Jadi setelah terjatuh korban tetap memegang sepeda motornya. Kemudian pelaku memukul korban di bagian punggung dan menyakitkan golok di bagian kepala dan wajah hingga mengakibatkan luka di bagian hidung,” kata Woro.

Aksi para pelaku begal tersebut berhenti setelah melihat ada pengendara lain yang melintas. “Pelaku langsung kabur melihat ada pengendara lain. Sepeda motor dan korban ditinggal,” tuturnya.

Korban pun langsung dibawa ke Puskesmas Cugenang oleh pengendara yang melintas untuk ditangani secara medis.

Woro mengatakan polisi masih memburu keempat pelaku tersebut dengan meminta keterangan dari korban dan sejumlah saksi.

“Kita akan buru pelaku. Kasusnya ditangani oleh Unit Reskrim Polsek Cugenang guna penyelidikan lebih lanjut,” ujarnya.

Trending