NASIONAL
Puan Janjikan Kejutan Soal Sekjen Baru PDIP, Sindir Kader yang Hijrah ke PSI
AKTUALITAS.ID — Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani meminta publik bersabar menunggu pengumuman nama Sekretaris Jenderal (Sekjen) baru partai. Keputusan itu, kata Puan, akan diumumkan langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
“Pasti akan ada kejutan, ya. Kita tunggu saja kejutannya,” ujar Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (11/8/2025).
Pernyataan ini menanggapi posisi Sekjen PDIP yang lowong pasca Hasto Kristiyanto lengser. Hasto sebelumnya mendapat amnesti dari Presiden RI Prabowo Subianto dan bebas dari rutan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Jumat (1/8/2024). Untuk sementara, jabatan Sekjen dijalankan langsung oleh Megawati sebagaimana diumumkan saat pelantikan DPP PDIP periode 2025–2030 di Kongres VI PDIP, Bali, Sabtu (2/8/2025).
Selain soal Sekjen, Puan juga menanggapi kabar tiga kader PDIP yang hengkang ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Ia menegaskan, PDIP tidak akan menghalangi kader yang ingin pergi.
“Kalau seseorang atau tiga orang, atau berapa pun jumlahnya, sudah tidak berkeinginan untuk ada di dalam PDI Perjuangan, monggo saja (keluar),” tegasnya.
Tiga eks kader PDIP yang resmi bergabung ke PSI adalah Ginda Ferachtriawan, Dyah Retno Pratiwi, dan mantan anggota DPRD Solo, Wawanto.
PSI sendiri baru saja melakukan rebranding menjadi Partai Super Tbk usai Kongres di Solo pada 19–20 Juli lalu, yang kembali menetapkan Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum untuk periode 2025–2030. Dalam acara tersebut, Presiden ke-7 RI Joko Widodo turut hadir dan digadang-gadang akan menjadi Dewan Pembina. Logo partai pun berganti dari bunga mawar menjadi gajah berkepala merah. (PURNOMO/DIN)
-
EKBIS28/10/2025 08:45 WIBDaftar Harga BBM Pertamina Terbaru 28 Oktober 2025, Harga Pertalite dan Pertamax Stabil
-
NASIONAL28/10/2025 15:00 WIB
Kemenhan: TNI Siapkan Langkah Awal Pengiriman Pasukan Pedamaian ke Gaza
-
EKBIS28/10/2025 10:30 WIBRupiah Menghijau Tipis, Yen Jepang Jadi Juara Asia Saat Peso Filipina Justru Anjlok
-
EKBIS28/10/2025 11:45 WIBHarga Jual dan Buyback Emas Antam Kompak Merosot Rp 45.000 Pagi Ini
-
NASIONAL28/10/2025 11:00 WIBDKPP Copot Nasrul Muhayyang dari Jabatan Ketua Bawaslu Sulawesi Barat
-
NASIONAL28/10/2025 12:00 WIBIrjen Anwar: Anggota Polri Terlibat LGBT Langsung Dipecat Tanpa Hormat
-
JABODETABEK28/10/2025 06:30 WIBPos Depok Siaga 3, BPBD DKI Peringatkan 41 Wilayah di Bantaran Kali Waspada Banjir
-
NASIONAL28/10/2025 07:00 WIBProyek Kereta Cepat Whoosh Disorot, KPK Resmi Buka Penyelidikan Dugaan Korupsi

















