Kualitas Pendidikan di Indonesia Dibawah Vietnam


AKTUALITAS.ID – Wakil Ketua Komisi X DPR dari Fraksi Partai Gerindra Sutan Adil Hendra mengatakan kualitas pendidikan di Indonesia berada pada urutan ke-12 dari 12 negara di Asia.

“Wajah pendidikan kita saat ini sungguh sangat memprihatinkan, dan Indonesia dibawah Vietnam” kata Sutan dalam acara Gerindra Mendengar bertajuk Wajah Pendidikan Indonesia di Jalan Mulawarman, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (6/3/2019).

Dia menambahkan, Indonesia memiliki daya saing yang rendah, yaitu hanya menduduki urutan ke-37 dari 57 negara yang disurvei dunia. Selain itu, dia memaparkan, dari 1.833.323 ruang kelas hanya sekitar 25 persen atau sebanyak 466.180 dalam kondisi baik.

“Sedangkan 75 persen atau 1.367.143 ruang sekolah dalam kondisi rusak,” kata legislator asal daerah pemilihan Jambi ini.

Kemudian, dia mengatakan bahwa guru honorer K2 yang belum diangkat berjumlah 351.965. “Sedangkan saat ini kebutuhan guru PNS sejumlah 988.133 orang,” katanya.

Lebih lanjut dia mengatakan, angka putus sekolah SD sebesar 32.127 orang, SMP sebesar 51.190 orang, SMA sebesar 31.123 orang, dan SMK sebesar 73.388 orang. Di samping itu, kata dia, pendidikan karakter belum memiliki indikator secara jelas, sebab kekerasan di sekolah masih marak.

slug . '" class="' . $tag->slug . '">' . $tag->name . ''; } } ?>