Berita
BNN Musnahkan 15 Ton Ladang Ganja di Aceh
AKTUALITAS.ID – Badan Narkotika Nasional (BNN) kembali melakukan pemusnahan ladang ganja. Kali ini ladang yang dimusnahkan seluas 6.800 meter persegi, dan satu titik seluas 8.200 meter persegi. Direktur Narkotika Alami Deputi Pemberantasan BNN Victor J. Lasut mengatakan, sepanjang tahun 2019 total ladang yang berhasil ditemukan sebanyak 4,5 H yang berada Provinsi Aceh. “Ini ke tiga […]
AKTUALITAS.ID – Badan Narkotika Nasional (BNN) kembali melakukan pemusnahan ladang ganja. Kali ini ladang yang dimusnahkan seluas 6.800 meter persegi, dan satu titik seluas 8.200 meter persegi.
Direktur Narkotika Alami Deputi Pemberantasan BNN Victor J. Lasut mengatakan, sepanjang tahun 2019 total ladang yang berhasil ditemukan sebanyak 4,5 H yang berada Provinsi Aceh.
“Ini ke tiga kali BNN melakukan pemusnahan ladang ganja sepanjang tahun 2019,” kata Victor dalam keterangan tertulis, Minggu (4/5/2019).
Menurut Victor, tinggi pohon ganja yang berhasil ditemukan cukup variatif mulai dari 30 cm sampai dengan 340 cm dengan tingkat kerapatan tanaman sekitar 1 hingga 4 batang ganja permeter persegi.
Sehingga total tanaman ganja yang berhasil dibabat tim BNN sebanyak 60.000 batang. Adapun Setiap satu batang ganja dapat menghasilkan ganja basah dengan berat mencapai 253 gram, sehingga total ganja basah yang berhasil dimusnahkan diperkirakan sebanyak 15 ton.
“Pengungkapan ini berkat kerjasama antara BNN dengan TNI, Polri. Atas nama Badan Narkotika Nasional, saya ucapkan terima kasih kepada jajaran TNI, Kepolisian serta unsur masyarakat atas sinergitas yang telah terjalin dalam peaksanaan kegiatan ini” ujar Victor. [Ari/red]
-
GALERI23/03/2025 22:45 WIB
FOTO: Ketum AHY Umumkan Pengurus DPP Partai Demokrat Periode 2025-2030
-
RAGAM23/03/2025 21:00 WIB
Justin Bieber: Saya Benci Saat Berubah Demi Orang Lain
-
NUSANTARA23/03/2025 20:00 WIB
Polda Papua Tangkap Empat Tersangka Penyalahgunaan 930 Liter BBM Subsidi di Merauke
-
OLAHRAGA23/03/2025 18:00 WIB
Kalimanto Tulus Widodo, Legenda Balap Sepeda Indonesia Tutup Usia
-
NUSANTARA24/03/2025 00:01 WIB
Biak Numfor Siapkan 10 Hektare Lahan untuk Sekolah Rakyat Gratis Tahun 2025
-
EKBIS23/03/2025 19:00 WIB
Mentan Pastikan Stok Pangan Aman dan Harga Stabil hingga Lebaran 2025
-
OLAHRAGA23/03/2025 16:00 WIB
Tiga Pemain Timnas Indonesia Mulai Pulih, Siap Kembali Berlatih
-
OLAHRAGA23/03/2025 17:00 WIB
Erick Thohir Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk Presiden FIFA Gianni Infantino