Berita
Mulai Rapuh, Anyaman Bambu Senilai 550 Juta di HI Dibongkar
AKTUALITAS.ID – Instalasi anyaman bambu ‘Getah Getih’ yang dipasang dan diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan, pada 2018 lalu, di kawasan Budaran Hotel Indonesia (HI) telah dibongkar, Rabu (17/7/2019). Pembongkaran anyaman bambu tersebut dilakukan Pemprov DKI Jakarta. Menurut Kepala Dinas Kehutanan DKI Jakarta Suzi Marsitawati, instalasi tersebut perlu dibongkar karena khawatir roboh. “Bambunya sudah […]

AKTUALITAS.ID – Instalasi anyaman bambu ‘Getah Getih’ yang dipasang dan diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan, pada 2018 lalu, di kawasan Budaran Hotel Indonesia (HI) telah dibongkar, Rabu (17/7/2019). Pembongkaran anyaman bambu tersebut dilakukan
Pemprov DKI Jakarta.
Menurut Kepala Dinas Kehutanan DKI Jakarta Suzi Marsitawati, instalasi tersebut perlu dibongkar karena khawatir roboh. “Bambunya sudah mulai rapuh karena cuaca. Sehingga jalinan bambu juga mulai jatuh,” kata Suzi kepada wartawan, Kamis (18/7/2019).
Dirinya menjelaskan, hiasan bambu yang telah dibongkar itu tak dapat digunakan lagi. Sebagai gantinya, Pemprov akan memasang instalasi seni lainnya. “Saat ini ditanam semak, ground coverdulu, sambil menunggu instalasi lainnya,” kata dia.
Seperti diketahui, Seni bambu karya seniman Joko Avianto ini dipamerkan oleh Anies untuk menyambut pagelaran Asian Games 2018 usai mencopot Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di kawasan Bundaran HI. Karya seni bambu tersebut dibuat dengan nilai anggaran mencapai Rp550 juta.
-
FOTO17/06/2025 17:20 WIB
FOTO: Penampakan Uang Sitaan Rp2 Triliun dari Kasus CPO Wilmar Group
-
NASIONAL17/06/2025 17:00 WIB
Rp11,8 Triliun di Kasus Korupsi CPO Disita Kejagung
-
OLAHRAGA17/06/2025 18:00 WIB
Ini Jadwal MotoGP Italia 2025
-
RAGAM17/06/2025 18:30 WIB
Siomay Indonesia Masuk 5 Dumpling Terbaik di Dunia
-
RAGAM17/06/2025 19:30 WIB
Will Smith Ungkap Penyesalan Tolak Main di “Inception”
-
JABODETABEK17/06/2025 20:30 WIB
UI Terima 1.602 Mahasiswa Lewat Jalur PPKB 2025, Termasuk dari Wilayah 3T
-
DUNIA17/06/2025 17:30 WIB
Pakistan Bakal Ikut Serang Israel Pakai Nuklir
-
EKBIS17/06/2025 15:30 WIB
Pabrik Petrokimia Chandra Asri Dapat Suntikan Dana Rp13 Triliun