Berita
Direktur IPR: Dua Anak Mega Pantas Masuk di Kabinet Jokowi
PDIP pantas dapat jatah karena sebagai pemenang di Pileg 2019.

AKTUALITAS.ID – Direktur Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin mengatakan, anak Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarno Putri pantas masuk di Kabinet Jokowi.
“Analisis saya, sedianya dua anak Megawati pantas menjadi menteri Jokowi yakni Puan Maharani dan Muhammad Prananda Prabowo,” ungkapnya kepada wartawan, (Selasa (30/7/2019).
Menurutnya, sebagai partai pemenang Pileg 2019, PDIP berhak menempatkan kadernya sebagai Ketua DPR RI.
“Kecenderungannya Puan itu posisinya akan ditempatkan sebagai ketua DPR RI. Puan sudah pantas menduduki jabatan tersebut,” lanjut Ujang.
Dari situ, kata Ujang, Prananda yang akan mendapatkan tugas PDIP di kabinet. Hanya saja Ujang belum bisa membaca jabatan menteri yang tepat bagi Puan.
“Bisa saja. Mungkin Prananda akan diajukan menjadi menteri oleh PDIP ke Jokowi,” ucap dia.
Menurut Ujang, sulit melihat sosok seperti Prananda hanya ditugaskan di partai. Terlebih Prananda diprediksi tidak belum menjabat Ketua Umum PDIP. Posisi itu nantinya akan tetap diemban Megawati Soekarnoputri.
“Ketum PDIP masih Megawati. Megawati masih dibutuhkan. Pasti ketua umum masih Megawati. Prananda itu bisa Waketum atau Ketua Harian PDIP,” ungkap Ujang.
-
GALERI25/03/2025 17:33 WIB
FOTO: Iktikaf di Masjid Istiqlal
-
JABODETABEK25/03/2025 13:30 WIB
Gegara Minta THR ke Hotel, Anggota Polsek Menteng Kena Patsus 20 Hari
-
NASIONAL25/03/2025 13:00 WIB
Ketua Komisi X DPR Tegaskan Serangan KKB Terhadap Guru dan Nakes di Papua Adalah Pelanggaran HAM
-
RAGAM25/03/2025 20:00 WIB
Tips Mudik Sehat dan Aman: Hindari Kantuk, Dehidrasi, dan Stres Selama Perjalanan
-
EKBIS26/03/2025 00:01 WIB
Ojol Mulai Cairkan THR untuk Mitra Pengemudi, Bonus Tertinggi Capai Rp 900.000
-
DUNIA25/03/2025 14:00 WIB
Drama Politik Korsel, Han Duck Soo Kembali Jadi Plt Presiden
-
RAGAM25/03/2025 22:00 WIB
Film “Perang Kota”: Perjuangan, Cinta, dan Semangat Fatimah di Layar Lebar
-
OASE25/03/2025 15:00 WIB
Masjid Al-Mubarok: Saksi Sejarah 495 Tahun Perkembangan Kota Jakarta