Berita
Komisi I Tidak Permasalahkan TNI Pertahankan Enzo
TNI pasti sudah lakukan pengecekan profiling taruna nya.

AKTUALITAS.ID – Anggota Komisi I DPR RI Evita Nursanty mengaku tidak mempermasalahkan dengan sikap TNI AD yang mempertahankan seorang tarunanya, Enzo Zenz Allie.
“Kalau TNI AD sudah melakukan profiling terhadap Enzo dan dikatakan clear, ya silahkan saja,” kata Evita di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (13/8/2019).
Dia menilai dalam persoalan tersebut memang harus dilakukan penilaian atau profiling terhadap Enzo misalnya latar belakang keluarga dan diri Enzo.
Politisi PDIP itu juga mengaku tidak tahu pasti apakah benar isu Enzo memegang bendera Hizbut Tahrir Indonesia (HTI).
“Saya juga tidak tahu benar atau tidak, kan isunya pegang bendera HTI,” ujarnya.
Menurut dia, terkadang seorang tidak mengerti bendera apa yang dikibarkannya.
Sebelumnya, Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa menegaskan TNI AD memutuskan untuk mempertahankan Taruna Akademi Militer (Akmil) keturunan Indonesia-Prancis, Enzo Zenz Allie.
“Kami AD (Angkatan Darat) memutuskan untuk mempertahankan Enzo Zenz Allie dan semua taruna Akademi Militer yang kami terima,” kata KSAD saat jumpa pers di Mabesad, Jakarta Pusat, Rabu.
Jenderal Andika menyebutkan pihaknya sudah melakukan pengukuran terkait indeks moderasi bernegara Enzo Zenz Allie, dan hasilnya, Enzo memiliki indeks moderasi bernegara yang cukup baik.
-
MULTIMEDIA21/03/2025
FOTO: Melihat Sentra Penggilingan Padi di Sragen Milik Bulog
-
MULTIMEDIA21/03/2025
FOTO: Bela Palestina dengan Aksi Boikot Produk Israel
-
MULTIMEDIA22/03/2025
FOTO: Bulog Gelar Penyerapan Gabah Petani Klaten
-
OLAHRAGA22/03/2025
Timnas Bahrain Tiba di Jakarta dengan Pengawalan Ketat
-
EKBIS21/03/2025
Jelang Puncak Panen Raya, Bulog Surakarta Kerja Tanpa Henti
-
EKBIS21/03/2025
KKP Cek Panen Raya di Solo, Pastikan Harga untuk Petani Sesuai Amanat Presiden
-
NASIONAL21/03/2025
Kecelakaan Bus di Arab Saudi, Menag Pastikan Korban Umrah Ditangani Maksimal
-
RAGAM21/03/2025
Ahmad Dhani Ajak Baladewa Bantu Istri Mendiang Deddy Dores